Ini Perbedaan Blink Dan Dash Di Mobile Legends, Kalian Wajib Tahu!

Ini Perbedaan Blink Dan Dash Di Mobile Legends, Kalian Wajib Tahu!

Bagi kalian yang bermain Mobile Legends, tentunya sudah tidak asing dengan istilah blink dan dash yang ada di game tersebut.

Pasalnya, istilah tersebut sering digunakan untuk menggambarkan mobilitas sebuah hero yang bisa melakukan perpindahan dengan sangat cepat.

Sayangnya ternyata masih banyak pemain yang masih bingung bagaimana membedakan kedua istilah tersebut yang tentunya sangat berbeda.

Oleh karena itu, berikut adalah perbedaan blink dan dash yang wajib kalian ketahui di Mobile Legends yang dilansir dari Grock MLBB.

BACA JUGA: Jelang MPL ID S9, EVOS Legends Lakukan Open Trial Untuk Posisi Ini!

Blink

Gusion Legend
source: uhdpaper.com

Secara pengertian, blink adalah sebuah efek dimana terjadi perpindahan seorang hero tanpa adanya animasi.

Animasi yang dimaksud ialah bukan yang terjadi pada efek skill melainkan adanya pergerakan hero yang terlihat.

Pada Mobile Legends sendiri ada beberapa contoh kasus yang termasuk efek blink diantaranya yaitu Flicker, fase pertama ultimate Gusion, skill 2 milik Hayabusa serta skill 2 milik Harley.

Dash

Hero populer mobile legends m2

Sementara itu, dash sendiri merupakan sebuah efek dimana terjadi perpindahan seorang hero yang disertai dengan animasi.

Beberapa hero di Mobile Legends sendiri tercatat memiliki kemampuan tersebut seperti pasif Benedetta, skill 2 milik Chou hingga skill 2 milik Leomord.

Namun, Mobile Legends sendiri menganggap kedua efek tersebut sebagai efek yang sama mengingat ulti milik Phoveus yang di dalam keterangannya akan aktif kepada efek blink juga turut aktif ketika lawan menggunakan efek dash.

BACA JUGA: RRQ Lemon Diundang Ke Podcast Deddy Corbuzier, Begini Reaksi Emperor!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita

Aditya Pratama (Adityapr)
Aditya Pratama (Adityapr)
Penggemar berat game bergenre MOBA yang mampu bermain di segala posisi dengan hampir sama baiknya.

Artikel Terbaru