Jangan Ban Xavier Lagi, Pake Aja 3 Hero Counter nya Ini Paling Efektif

Masih ban Xavier? Jangan ban Xavier lagi deh, kalian tinggal pick aja 3 hero counter nya ini yang paling efektif hentikan dia, siapa saja?

Pick dan counter menjadi hal dasar yang harus kalian tahu saat bermain Mobile Legends, jika kalian telah memahami hal dasar ini maka peluang untuk menang sangat besar.

Jadinya kalian tak usah memikirkan hero-hero yang harus di ban. Nah mengenai hal itu SPIN Esports punya 1 saran buat kalian yaitu jangan ban Xavier lagi saat main rank Mobile Legends.

BACA JUGA : Hero Fighter OP Mobile Legends Ini Sudah Berseason-season Tidak di Buff

Jika kalian kesulitan melawan Xavier, maka ada 3 hero counter nya yang paling efektif, kalian tinggal pick saja untuk melawannya.

Guinevere

Bocoran skin baru mobile legends

Pertama ada Guinevere, Guinevere memiliki skill 2 yang dapat langsung melompat ke bagian belakang lawan saat team fight sekalipun.

Nah Xavier yang biasanya ada di bagian belakang saat team fight bakal kesulitan menghindari Guinevere, belum lagi user Xavier rata-rata memakai spell sprint sehingga dia tak bisa mengcancel cc dari skill 2 Guinevere.

Silvanna

silvanna mobile legends

Sama seperti Guinevere, Silvanna juga punya skill 3 yang dapat langsung melompat ke bagian belakang lawan yang biasanya diisi oleh Xavier dan hero core tim lawan.

Nah Silvanna ini efektif sekali skill 3 nya untuk mengcounter bahkan membunuh Xavier saat itu juga, karena skill 3 nya dapat menciptakan kurungan, sehingga Xavier tidak bisa kemana-mana saat terkena skill ini.

Jawhead

Jawhead Mobile Legends
Foto via besthdwallpaper

Terakhir ada Jawhead, hero-hero inisiasi menjadi momok menakutkan bagi Xavier termasuk Jawhead.

Jawhead punya skill 2 yang dapat melempar Xavier ke dalam team fight, sehingga dia berpeluang mati dan tak bisa bantu rekannya saat war.

Itulah ke-3 hero counter Xavier Mobile Legends paling efektif digunakan, jadi jangan ban Xavier lagi ya spinners karena counter nya banyak termasuk ketiga hero diatas.

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Galih Ramadani
Galih Ramadani
Suka semua game yang ber-adrenalin!

Artikel Terbaru