Ada RRQ Hoshi vs Alter Ego, Ini Jadwal Week 7 Day 2 MPL ID S10!

Ada RRQ Hoshi vs Alter Ego, Ini Jadwal Week 7 Day 2 MPL ID S10!

Hari pertama pada pekan ke-7 MPL ID Season 10 akhirnya telah berakhir dengan ditutup kemenangan yang mengejutkan Geek Fam ID atas AURA Fire.

Selain pertandingan di hari pertama yang berlangsung sangat menegangkan, tentunya masih ada hari kedua yang akan berlangsung pada hari ini dengan pertandingan yang tidak kalah menarik.

Tentunya setiap tim saat ini sama-sama mengincar kemenangan untuk bisa mengamankan satu tempat di babak Playoff MPL ID Season 10.

BACA JUGA:

Ada Pertarungan RRQ Hoshi vs Alter Ego

Tiket Nonton MPL ID Season 10
Photo via MPL ID

Pada hari kedua pekan ketujuh MPL ID Season 10 pastinya masih akan menyajikan tiga laga seru yang tentunya tidak bisa kalian lewatkan

Oleh karena itu, berikut adalah jadwal MPL ID Season 10 yang akan digelar pada hari ini.

  • BTR Alpha  Vs ONIC Esports – 13.00 WIB
  • RRQ Hoshi vs Alter Ego – 16.00 WIB
  • EVOS Legends Vs Geek Fam Jr – 19.00 WIB

Partai pembuka akan langsung menyajikan duel seru antara BTR Alpha yang mengalami kekalahan di pertandingan sebelumnya dengan sang penguasa klasemen sementara MPL ID Season 10, ONIC Esports.

Sementara pada laga berikutnya akan menampilkan dua tim yang sedang dalam performa terbaiknya pada putaran kedua yakni RRQ Hoshi yang akan ditantang oleh Alter Ego.

Sedangkan pada laga penutup, Geek Fam ID yang sebelumnya sukses memberikan kejutan kepada AURA Fire akan kembali berhadapan dengan EVOS Legends yang sedang dalam penurunan performa.

Seluruh pertandingan tersebut tentunya bisa kalian saksikan secara langsung dengan mudah melalui seluruh platform resmi MPL Indonesia baik melalui Facebook Live atau pun YouTube.

Jadi, itulah rangkaian jadwal MPL ID S10 pada hari ini dengan salah satunya mempertandingkan RRQ Hoshi vs Alter Ego.

BACA JUGA:

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru seluruh berita Mobile Legends lainnya dan juga ikuti Instagram dan Youtube kita

Aditya Pratama (Adityapr)
Aditya Pratama (Adityapr)
Penggemar berat game bergenre MOBA yang mampu bermain di segala posisi dengan hampir sama baiknya.

Artikel Terbaru