RRQ Psychoo Ungkap Kekalahan Beruntun di Awal Week MPL, Jadi Motivasi Dirinya!
Salah satu pemain yang sudah cukup lama bermain yaitu Psychoo, namun harus kembali adaptasi di tim barunya yaitu RRQ Hoshi.
Permainan dari Psychoo yang sempat menjadi ‘Camat’ di ONIC Esports ternyata masih sangat baik bahkan sekarang dengan role barunya sebagai support killer.
BACA JUGA: AE NasiUduk Belum Mau Ungkap Alasan Udil Nggak Main Saat Lawan RRQ, Kenapa?
Pada postingan youtube terbaru RRQ Hoshi yaitu Highlight week 7, Psychoo ungkapkan dirinya termotivasi untuk tunjukkan dirinya, karena kekalahan beruntun yang diterimanya di awal week MPL ID Season 7 seperti berikut ini.
“Waktu kalah beruntun itu, aku malah termotivasi soalnya aku itu orangnya memang kalau semakin kalah atau terpuruk, kita nggak boleh menyerah begitu saja jadi semangat buat nunjukin ke mereka gue itu gak seperti omongan itu, kaya begini loh gue itu orangnya,” ungkap Psychoo.
Ya, kekalahan yang diderita RRQ Hoshi malah jadi motivasi untuk dirinya untuk membuktikan kepada orang-orang bahwa dirinya begini, bukan seperti yang dibilang kebanyakan orang.
Mungkin masih banyak orang yang ragu apalagi setelah menjadi ‘Camat’ selama 2 season di ONIC Esports, walaupun Psychoo di masa jayanya adalah salah satu Tanker terbaik, bahkan dirinya mendapatkan gelar MVP Final MPL ID Season 3.
Tidak mudah tentunya bagi seorang tanker menjadi MVP, namun itu dibuktikan oleh Psychoo.
Meski berubah role permainan Psychoo juga masih stabil dan kerap gunakan hero-hero yang jarang kita lihat dulu seperti Lunox, Rafaela, Pharsa dan lainnya.
BACA JUGA: Jelang Laga El Classico, Ini Pendapat Skylar Mengenai EVOS Legends!
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.