Cara merubah skin trial di Mobile Legends jadi permanen, real/hoax?
Beberapa waktu lalu scene Mobile Legends Indonesia tengah dikejutkan dengan video tiktok yang memperlihatkan cara untuk merubah skin trial jadi permanen di Mobile Legends.
Caranya sendiri dalam video tersebut sangatlah mudah dimana kalian harus memasukkan sebuah code beserta nama skin yang ingin kalian jadikan permanen ke dalam publik chat di Mobile Legends.
Dan setelah itu klaim lah dari inventory, klik skin trial yang ingin kalian dapatkan tersebut maka otomatis nantinya akan berubah menjadi skin permanen.
BACA JUGA: Channel Youtube Oura Resmi Kembali!
Mengenai hal itu para fans Mobile Legends di Indonesia bertanya-tanya akan kebenaran hal itu melalui dm instagram SPIN Esports ataupun grup mabar Mobile Legends bareng kami.
Dan setelah kami mencari tahu kebenarannya di internet akhirnya kami bisa menyimpulkan bahwa cara untuk merubah skin trial jadi permanen adalah Hoax.
Dalam video lengkap mengenai cara merubah skin trial jadi permanen tersebut yang diupload seseorang di youtube sudah terlihat jelas bahwa hal itu adalah Hoax.
Terdapat pada tulisan dibawahnya yang bertulis “Tapi Bohong” dan berarti video yang tersebar di tiktok serta instagram itu adalah potongan dari video youtube diatas yang berarti hal itu adalah Hoax.
Sebagai Tambahan informasi tidak ada yang namanya cara untuk mengubah skin trial jadi permanen.
Satu-satunya cara untuk mendapatkan skin permanen di Mobile Legends adalah dengan membelinya atau mengikuti event.
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.