Pemain OpTic Diisukan Pindah ke TSM di Tengah Gelaran Valorant Champions 2022?
Valorant Champions 2022 Istanbul sudah memasuki babak playoff dan hanya menyisakan enam tim lagi untuk dapat menemukan siapa jawara dan tim terkuat di tahun 2022 ini.
OpTic Gaming, yang sebelumnya berhasil menjuarai Valorant Champions Tour (VCT) Masters Stage 1 2022 ini, masih bertahan di upper bracket.
Sejauh ini, OpTic gaming bisa dikatakan adalah tim yang paling konsisten dalam gelaran Valorant Champions Tour. Pasalnya, tim ini selalu mencatatkan hasil yang baik setiap kali keikutsertaan mereka.
Tentunya, permainan yang konsisten ini tak terlepas dari roster yang dimiliki optic, yaitu FNS, Crashies, Victor, Marved, dan Yay.
Namun, di tahun ini OpTic Gaming justru ditimpa isu perpindahan dari roster miliknya ke TSM di tengah Valorant Champions 2022 Istanbul.
Baca Juga: Jadwal dan Daftar 8 Tim yang Lolos ke Playoff Valorant Champions 2022 Istanbul
Pemain OpTic Pindah ke TSM di Tengah Valorant Champions?
Seperti informasi yang beredar, dua pemain OpTic Gaming dikabarkan habis kontrak di tengah gelaran Valorant Champions 2022. Kedua pemain tersebut adalah Victor dan Crashies.
Kedua pemain ini pun dikabarkan tengah diincar oleh TSM. Tak hanya Victor dan Crashies, bahkan TSM disebut-sebut berkomitmen untuk memboyong semua pemain OpTic Gaming Valorant ini.
OpTic sendiri mengaku ingin mempertahankan kelima roster divisi Valorant mereka ini untuk menghadapi liga Franchise yang sudah menunggu untuk musim yang akan datang.
Namun, belum diketahui hingga saat ini bagaimana keputusan dari player, OpTic dan juga TSM terkait isu yang sedang hangat dibicarakan ini. Sehingga, kemungkinan seperti terpencarnya kelima roster di di kedua tim atau tim lain pun masih bisa terjadi.
Jika OpTic masih berlanjut hingga ke grand final Valorant Champions 2022 ini usai menghadapi Loud di final upper bracket pada 16 September nanti, kemunkinan OpTic sudah mengumumkan bagaimana kesepakatan mereka nantinya.
Baca Juga: BOOM Esports Tentang Performa Mereka Di Champions & Kekurangan Tim Asia Saat Ini
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.