Inilah 4 Kit Medis PUBG Mobile yang Wajib Kalian Bawa!

Membawa barang dalam game battle royale adalah suatu hal yang wajib, karena akan membantu kita untuk memenangkan peperangan.

Dalam game battle royale pastinya disediakan banyak sekali item yang bisa membantu kita bertahan hidup sampai akhir game.

Seperti PUBG Mobile, ada banyak sekali item yang bisa kalian letakkan di tas kalian, dan membantu kita sampai mendapatkan Chicken Dinner, salah satunya adalah barang medis.

Healing adalah salah satu item yang sangat penting dalam sebuah game battle royale, karena dalam PUBG Mobile kalian hanya bisa melakukan healing dengan menggunakan item.

Berikut adalah kumpulan item healing atau kit medis di dalam PUBG Mobile!

Baca Juga: Inilah Bocoran Kostum Tier Reward Season 19 PUBG Mobile!

Kit Medis PUBG Mobile!

MedKit

Medkit PUBG Mobile

Med Kit merupakan item medis di PUBG yang dapat memulihkan HP secara penuh atau sebanyak 100% dari berapapun sisa HP yang dimiliki.

Dengan item ini kalian bisa langsung mengisi penuh darah kalian, tetapi memakan waktu yang cukup lama, dan juga mengambil slot Backpack yang cukup banyak.

First Aid Kit

First Aid Kit PUBG Mobile

First Aid Kit digunakan selama 6 detik, namun bisa langsung meng-heal health ke 75%. Di atas 75%, First Aid Kit tak bisa digunakan.

First Aid adalah salah satu barang paling umum untuk dibawa di dalam PUBG Mobile, dan lumayan membantu dalam menambahkan darah. Untuk membuat darah menjadi 100%, kalian tinggal menggunakan boosting yang banyak.

Baca Juga: Tips Menggunakan Sticky Bomb di Map Karakin PUBG Mobile!

Energy Drink dan Painkiller

Energy Drink Painkiller PUBG Mobile
Sumber: Pinterest

Kedua item ini memiliki tujuan yang sama yaitu menambahkan energi kita yang perlahan memberikan kita healing. Energy Drink memberikan 40% boost dan Painkiller memberikan 60% boost.

Darah yang diberikan juga jauh berbeda, karena painkiller akan memberikan banyak darah dibandingkan dengan Energy Drink.

Bandage

Bandage PUBG Mobile

Terakhir adalah bandage, dimana pada umumnya player akan membawa minimal 10 bandage untuk membantu mereka dalam peperangan. Item ini termasuk item kecil yang tidak memakan banyak slot di backpack.

Bandage akan mengembalikan 10% health selama 3 detik. Jika health kamu sudah di atas 75%, maka Bandage tak bisa digunakan.

Item ini sangat penting untuk dibawa karena di kala kalian tidak memiliki first aid, bandage adalah salah satu item yang bisa membantu kalian mengisi darah.

Baca Juga: Senjata M249 di PUBG Mobile Akan Mendapatkan Buff dan Nerf di Patch 1.4!

Nah, bagaimana menurut kalian? Apakah kalian semua membawa 4 jenis barang di atas atau tidak nih Spinners?

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

 

Artikel Terbaru