Louvre Surabaya Rupanya Ikuti Turnamen PUBG Mobile di Masa Pandemi Covid-19!

Louvre Surabaya Rupanya Ikuti Turnamen PUBG Mobile di Masa Pandemi Covid-19! Masa pandemi virus corona (Covid-19) membuat beberapa olahraga tradisional seperti Sepakbola dan juga Basketball harus ditunda, karena ditakutkan bisa menularkan Covid-19 jika terus diselenggarakan di masa pandemi ini.

Salah satu liga yang ditunda adalah Indonesian Basketball League (Liga Bola Basket Indonesia) hingga saat ini belum bisa bergulir. Kompetisi IBL 2020 dijadwalkan kembali bergulir pada 13-27 Oktober di Mahaka Arena,Mahaka Square Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Melihat hal tersebut, salah satu tim basketball yang berlaga di IBL yaitu Louvre Surabaya rupanya mengirim tim untuk mengikuti turnamen PUBG Mobile terbesar se-Indonesia yaitu PUBG Mobile Pro League (PMPL) Indonesia 2020 yang rosternya dipimpin oleh Okki Ozora sebagai kapten.

Baca Juga: Lokasi Drop PUBG Mobile yang Perlu Kalian Tahui di Peta Sanhok!

Louvre turnamen pubg mobile

sumber: Louvre Surabaya

“Dikarenakan liga ini adalah liga paling bergengsi dengan total hadiah Rp 2 Miliar di Indonesia, maka suatu kehormatan bagi kami untuk ikut di dalamnya dan berjuang atas nama Kota Surabaya,” ujar Presiden Louvre Surabaya, Erick Herlangga seperti dikutip dari DetikSport.

Nantinya Louvre Surabaya akan bersaing dengan 24 tim di PMPL Indonesia Season 2 yang mempunyai total hadiah uang tunai sebesar 2 miliar rupiah. Dengan ini juga Louvre Surabaya menjadi tim basket pertama yang mengikuti turnamen PUBG Mobile di Indonesia.

Baca Juga: Louvre Basketball Gandeng EVOS Untuk Buat Merchandise Terbatas!

BACA JUGA: Hasil PMWL 2020 League Play Week 3 Hari 1! Mighty Morph Is Back! Ada Apa Dengan BTR RA?

turnamen pubg mobile PMPL

sumber: PUBG Mobile

Sangat menarik melihat kiprah Louvre Surabaya nanti yang akan berlaga di PMPL Indonesia Season 2, apakah bisa bersaing dengan tim-tim lainnya. Jangan lupa kunjungi terus website kita, untuk dapetin berita seputar eSports terupdate dan ikuti Facebook kita!

Galih Ramadani
Galih Ramadani
Suka semua game yang ber-adrenalin!

Artikel Terbaru