Trik Menggunakan UC PUBG Mobile Agar Tidak Boros!

Mau tau cara mengatur UC PUBG Mobile kalian agar tidak cepat habis?

PUBG Mobile tidak akan pernah berhenti mengeluarkan banyak sekali barang-barang bagus di dalam game nya.

Hal ini tentu akan terus memancing para fans nya untuk mendapatkan, entah skin senjata atau kostum karakter.

Di setiap Season, bahkan setiap event yang keluar, banyak sekali kostum dan skin yang juga dikeluarkan oleh Tencent.

Baru-baru ini, kita memasuki Season 15 , yang berarti kita telah disambut lagi dengan berbagai macam aksesoris indah lainnya.

Semua bisa kalian dapatkan dengan membeli Elite Pass atau membuka Crate dengan menggunakan Unknown Cash (UC), yang merupakan uang dalam PUBG Mobile.

UC hanya bisa kalian dapatkan dengan membelinya secara  online dengan menggunakan uang asli.

Berikut cara agar kalian tidak boros dalam menggunakan UC PUBG Mobile!

Baca Juga: Catat Jadwalnya: Royale Pass PUBG Season 15 Sudah Datang!

Baca Juga: PUBG Mobile Akan Lakukan Kolaborasi dengan Idol Kpop Ini?

Trik Agar Tidak Boros!

Buka Crate yang Isinya Memuaskan

Premium Crate PUBG Mobile Agustus 2020
Photo via: Classified YT

Ketahuilah bahwa penggunaan UC dalam PUBG Mobile tidak seperti membeli skin dalam Mobile Legends!

Kita tidak akan tau apa yang akan kita dapatkan, karena kita harus membuka crate yang isinya berbagai macam hadiah.

Jadi, sebelum kalian membuka crate, perhatikan dulu isinya, apakah banya barang yang bagus atau tidak? Jika tidak, simpan saja lagi UC kalian!

Buka 10 Crate Secara Langsung

Cara ini merupakan cara yang efektif, dan pastinnya akan mendapatkan hadiah yang bagus minimal 1.

Memang untuk melakukan ini kalian memerlukan UC yang lumayan banyak, tapi batasilah diri kalian.

Setelah membuka 10 Crate, jangan buka crate lagi, karena kalian akan membuang UC kalian untuk hal yang belum pasti.

Cari Cara Untuk Mendapatkan UC Gratis

Dengan kalian mencari cara untuk bisa mendapatkan UC secara gratis, kalian tidak perlu takut untuk menghabiskan UC kalian.

Banyak sekali cara untuk mendapatkan UC Gratis dalam game ini, dan pastinya banyak juga orang yang mencari cara untuk mendapatkannya.

Pantau terus event PUBG Mobile, karena terkadang mereka mengeluarkan hadiah berupa UC Gratis kepada para pemainnya.

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk informasi lainnya, dan ikuti akun Instagram dan Youtube kita.

 

 

Artikel Terbaru