Cara Jadi Dewa saat Pakai Shotgun Free Fire (FF)

Game Free Fire (FF) memiliki berbagai jenis senjata yang dapat pemain gunakan. Namun salah satu senjata yang paling jarang digunakan adalah shotgun. Banyak pemain yang merasa bahwa shotgun hanya dapat digunakan dalam beberapa kesempatan saja. Walaupun memang betul, shotgun adalah senjata mematikan yang dapat digunakan untuk membantai satu skuad menggunakan ini. Mau tahu caranya? Inilah cara untuk menggunakan shotgun secara efektif di Free Fire (FF)!

Kuasai 3 jenis Shotgun Free Fire (FF)

Di Free Fire (FF), senjata shotgun memiliki 3 jenis shotgun yang berbeda. Yang pertama adalah SPAS 12, shotgun terburuk yang sebenarnya kamu tidak butuhkan. Shotgun ini sangat buruk karena kamu harus mengkokangnya setiap kali kamu menembak, sebab itu jika kamu tidak akurat dengan tembakanmu, kamu bisa langsung terbunuh.

Lalu ada m1187 yang memiliki 2 peluru dalam magazinenya. Senjata ini membutuhkan 2 tembakan untuk membunuh satu musuh jadi gunakan senjata ini hanya untuk 1 vs 1.

Terakhir adalah M1014 yang merupakan shotgun terbaik dan bisa dibilang satu-satunya yang kamu harus cari. Ini dikarenakan M1014 adalah Auto shotgun yang tidak perlu di reload setiap kali kamu menembak. Sehingga senjata ini sangat cocok untuk menghadapi lebih dari satu musuh dan kamu tidak perlu terlalu khawatir tentang akurasi tembakan kamu karena kamu dapat menembaknya terus menerus.

Menggunakan karakter yang tepat

Ada 2 karakter yang akan sangat cocok untuk bermain menggunakan shotgun, mereka adalah Jota dan Caroline. Bisa dibilang kalau kamu menggunakan karakter ini saat sedang duel dengan musuh, kamu bisa dijamin menang (kecuali musuh kamu menggunakan karakter yang sama, ini jadi pertarungan skil)

Untuk Jota, karakter dia memiliki skill yang bernama Sustained Raid dimana Jota akan mendapatkan ekstra 40 HP (Health Point) setiap kali dia membunuh musuhnya. Hal ini sangatlah berguna terutama jika kamu menghadapi lebih dari 1 musuh. Saat kamu telah membunuh satu musuh, kamu tidak perlu khawatir untuk memikirkan cara untuk healing karena nyawamu akan otomatis bertambah 40 HP. Sehingga kamu bisa fokus untuk membunuh musuh yang lain dan mendapatkan ekstra 40 HP lagi!

Baca Juga:  Andrew: Karakter Free Fire (FF) Gratis yang OP Abis!

Karakter selanjutnya adalah Caroline yang dapat memiliki skill pasif dimana dia mendapatkan kecepatan gerakan tambahan sebesar 14% saat memegang senjata. Skill ini sangat berguna saat sedang duel jarak dekat karena musuh kamu akan lebih susah untuk membidik dan menembak kamu!

Kapan saat terbaik untuk menggunakan shotgun

Bisa dibilang shotgun itu tidak begitu berguna jika kamu sedang bermain di lapangan yang luas dengan jarak musuh yang jauh, karena shotgun memiliki range yang pendek dan spread yang besar. Jadi saat terbaik untuk menggunakan shotgun adalah saat sedang di ruang sempit atau jarak musuh yang dekat.

Biasanya shotgun juga cocok untuk para tanker dan rusher yang ingin memberi damage banyak damage ke musuh. Ingat tembakan shotgun memiliki spread (melebar), jadi cobalah untuk menembak ke arah dada sehingga spread peluru shotgun dapat mengenai dada dan juga kepala untuk instant kill!


Inilah cara untuk menggunakan shotgun secara efektif di Free Fire (FF). Apakah Shotgun adalah senjata Free Fire favorit kalian? Jangan lupa kunjungi terus website kita, untuk dapetin berita seputar eSports terupdate dan ikuti Facebook kita!

Artikel Terbaru

2 Comments