Ini Alasan Mark Zuckerberg Ganti Nama Facebook Minggu Depan!

Baru-baru ini dikabarkan Facebook akan berganti pada pekan depan. Padahal ini adalah media sosial terpopuler, kira-kira apa ya alasan Mark Zuckerberg ganti nama Facebook yang sudah dirinya buat sejak 2004.

Zuckerberg berencana untuk mengubah citra perusahaan Facebook ini dengan mengganti nama baru. 

Chief Executive Officer (CEO) Facebook, Mark Zuckerberg menyebut perubahan nama ini rencananya akan diumumkan pada konferensi tahunan Connect pada 28 Oktober mendatang.

BACA JUGA : Ini Sosok Mantan Pacar Kim Seon Ho, Ternyata Bukan Orang Biasa! 

Apa alasan Mark Zuckerberg ganti nama Facebook?

Pengumuman ini bisa lebih cepat yang dimaksudkan untuk menandakan ambisi dari perusahaan raksasa teknologi itu agar dikenal lebih dari sekedar perusahaan media sosial. 

Pengguna aktif Facebook menurut Statista pada Januari 2021 ada sekitar 2,6 miliar per bulannya. Ini menunjukkan bahwa Facebook sangat berpengaruh di kehidupan mayoritas masyarakat dunia. 

Dan Mark Zuckerberg mempunyai ambisi untuk terus berkembang dan berguna bagi masyarakat dunia. 

BACA JUGA : Kesalahan Pilot Boeing Yang Dituntut 100 Tahun Bui usai Tragedi Lion Air

Pada tanggal 28 Oktober 2021 mendatang, Mark Zuckerberg akan berbicara tentang perubahan nama Facebook di rapat tahunan perusahaan “Connect”. 

CEO Zuckerberg ini berambisi agar Facebook tidak hanya menguasai bisnis media sosial tetapi juga bidang lain yang masih terkait dengan teknologi. 

Rencananya rebranding ini akan menggeser posisi Facebook menjadi salah satu produk di bawah naungan perusahaan induk. Posisi Facebook akan setara dengan Instagram, WhatsApp, Oculus, dan lain sebagainya.

BACA JUGA : Nasib Oknum TNI Yang Membantu Rachel Vennya Kabur dari Karantina! 

Perusahaan teknologi ini menghadapi pengawasan ketat atas praktik bisnisnya. Konon, menurut The Verge, Facebook akan memilih nama baru yang berfokus pada metaverse.

Mark Zuckerberg pernah memberikan kode terkait misi Facebook ke depannya kepada The Verge. 

“Kita akan berubah. Dari yang awalnya masyarakat melihat kita sebagai perusahaan media sosial menjadi perusahaan metaverse,” kata Mark Zuckerberg.

Artikel Terbaru