5 Earphone Terbaik 2021 Dibawah 100 Ribu Rupiah!
Di era pandemi saat ini dimana banyak orang harus duduk didepan laptop ataupun handphone untuk melakukan aktivitas sehari-harinya, earphone menjadi alat yang sangat penting.
Namun memilih earphone dengan harga yang terjangkau dan tetap bagus bukanlah mudah. Beberapa memberikan bass yang bagus, beberapa memiliki keseimbangan audio yang bagus, sementara beberapa memberikan audio yang netral dan keras.
Di artikel ini kita akan memberikan daftar 5 earphone terbaik dibawah harga 100 Ribu rupiah untuk kamu!
Xiaomi Mi In-Ear Headphones Basic
Xiaomi dikenal sebagai brand yang dapat memberikan barang berkualitas di harga yang terjangkau dan hal tersebut berlaku juga untuk Xiaomi Mi In-Ear Headphones Basic,
Hanya di harga Rp 69.000, kamu sudah bisa mendapatkan earphone berpenampilan premium dengan kualitas audio dan mic yang sangat bagus untuk harganya.
Baca Juga: Apasih Perbedaan Headset, Headphones dan Earphones?
JBL T110
JBL T110 adalah earphone yang sangat cocok bagi kamu penggemar suara ngebass, karena suara dari produk tersebut mempunyai bass dan treble yang cukup tebal.
Kamu bisa menemukan JBL T110 ini di kisaran harga Rp 80.000 – Rp 100.000 di toko online, dan earphone ini juga sering mendapatkan harga promo.
10 Handphone Gaming Terbaik dan Murah 2021, Ada Promo Harga Miring!
Audio-Technica ATH-CLR100is
Siapa yang sangka kalau kamu bisa mendapatkan earphone Audio-Technica dengan harga yang terjangkau. Namun Spinners bisa membeli Audio-Technica ATH-CLR100is hanya dengan harga Rp 90.000 di toko online resminya.
Berdasarkan review pembeli, kualitas suara dari audio sangat bagus sekali untuk harganya. Meskipun begitu kamu mengorbankan kualitas kabel yang dianggap cukup ringkih.
Baca Juga: Aksesoris Gaming Penting yang Dibutuhkan Mobile Gamers! Sudah Ada Belum?
KZ EDX
Bagi kamu yang suka dengan earphone IEM dibawah Rp 100.000, KZ EDX bisa menjadi pilihan yang tepat.
Earphone IEM ini bisa didapatkan hanya dengan harga Rp 89.000 saja di toko online resminya, dan kamu sudah akan mendapatkan kualitas audio sekelas premium!
dbE Acoustics LSE100
dbE LSE100 memiliki fitting yang pas dan kualitas mic yang memuaskan untuk harganya yang dibawah 100 ribu.
Selain itu suara dari earphone tersebut juga memiliki bass yang besar, cocok buat para pecinta lagi hip hop dan EDM.
Spinners bisa mendapatkan earphone berkualitas bagus dengan harga Rp 90.000 di toko resmi mereka di Marketplace.
Itulah 5 Earphone terbaik di tahun 2021 dibawah harga 100 Ribu Rupiah! Jangan lupa kunjungi terus SPIN Website, untuk dapetin berita seputar eSports terupdate dan ikuti Facebook kita!