Bukan Indonesia, Ini Pemenang Voting Negara Terfavorit Di Ajang M3!

Bukan Indonesia, Ini Pemenang Voting Negara Terfavorit Di Ajang M3!

Gelaran MLBB M3 World Championship atau yang kerap disebut sebagai Kejuaraan Dunia Mobile Legends akan segera digelar pada pekan depan.

Menariknya, sebelum ajang tersebut dimulai Moonton sendiri telah melakukan kontes untuk negara, pro player, fanbase hingga KOL terfavorit dari berbagai kawasan yang bisa kalian dukung.

Nantinya setiap pemenang yang terpilih akan dinobatkan sebagai yang terbaik diantara para nominasi lainnya.

Sayangnya, meski Indonesia memiliki fanbase Mobile Legends terbesar di dunia negara tersebut harus kalah dengan negara yang satu ini.

BACA JUGA: Resmi Dirilis, Begini Pendapat RRQ Lemon Mengenai Skin Annual Kagura!

Singapura Jadi Negara Pemenang Voting M3

Photo via Detik

Setelah resmi digelar dalam beberapa hari, akhirnya para pemenang voting telah ditemukan dengan Singapura menjadi region terbaik di antara negara lainnya.

Hal tersebut tentunya cukup mengejutkan, pasalnya Indonesia yang terbilang memiliki fanbase cukup besar untuk Mobile Legends harus rela finis di posisi ke-3 kalah telak dari Singapura serta tertinggal tipis dari Malaysia.

Pasalnya memang Indonesia sendiri hanya mengantongi total voting sebanyak 23,834% sedangkan Singapura mencatatkan angka fantastis sebesar 97,566% negara dengan voting terbanyak.

Indonesia Sapu Bersih Nominasi Lainnya

Meski kalah sebagai negara terfavorit, tentunya para penggemar Mobile Legends di Indonesia tidak perlu berkecil hati.

Hal ini karena untuk nominasi lainnya Indonesia sukses melakukan sapu bersih dengan pro player, KOL serta fanbase terfavorit dimenangkan oleh Indonesia.

RRQ Alberttt sendiri dinobatkan sebagai pro player terfavorit sedangkan Jess No Limit terpilih sebagai KOL terfavorit dan terakhir RRQ Kingdom menjadi fanbase terfavorit.

Pencapaian tersebut tentunya membanggakan mengingat hal tersebut menandakan bahwa Indonesia masih menjadi pusat perhatian dari komunitas Mobile Legends yang ada di berbagai belahan dunia.

BACA JUGA: Jika RRQ Hoshi Jadi Juara M3, Ini Yang Akan Dilakukan Oleh RRQ Clay!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita

Aditya Pratama (Adityapr)
Aditya Pratama (Adityapr)
Penggemar berat game bergenre MOBA yang mampu bermain di segala posisi dengan hampir sama baiknya.

Artikel Terbaru