GPX Donkey Ingin Rekrut Eks EVOS WORLD, DeanKT: Kalau Mau Bayar!

Baru-baru ini GPX Donkey menyatakan minatnya yang sangat ingin merekrut eks EVOS WORLD untuk bisa bergabung di GPX Esports.

Bukan sebagai pemain, Donkey menuturkan apabila nantinya mereka akan membuat konten bersama untuk GPX.

Tentunya hal tersebut bukan isapan jempol belaka, mengingat ia sendiri pernah mengungkapkan bahwa sempat memberikan penawaran terhadap EVOS Esports agar bisa melepas Wannn ke GPX.

BACA JUGA: Steam Hingga Dota Diblokir Kominfo, Bagaimana Nasib Mobile Legends?

EVOS Luch Angkat Bicara

EVOS World GPX
Dok. Pribadi

Pernyataan tersebut akhirnya sampai ke telinga Vice of President EVOS Esports, Aldean “Luch” Tegar atau yang kerap disapa DeanKT.

Menanggapi perihal tersebut, ia sendiri menanggapinya dengan santai dan meminta Donkey untuk menebus para eks EVOS World yang tersisa di EVOS Esports.

“Kalau dia ngomong kayak gitu di publik, kalau dia serius ngomong gitu tanpa ada unsur bercandanya ya, beli aja player kita, udah sesimpel itu aja,” tutur EVOS Luch eksklusif kepada SPIN Esports.

https://www.tiktok.com/@spin_esports/video/7126763919518993691?_t=8USej6uVlY1&_r=1

 

Pasalnya, hal tersebut tidak dipungkiri apabila EVOS World menjadi salah satu roster yang cukup ikonik di Mobile Legends pasca kesuksesannya memenangkan M1 World Championship dan MPL ID Season 4.

Selain itu, nama WORLD yang terdiri dari Wannn, Oura, Rekt, Luminaire serta Donkey dipercaya akan menjadi sebuah brand besar nantinya apabila mereka bersatu di GPX Esports.

Jadi, itulah tanggapan Mas Dean atau DeanKT atas isu GPX Donkey yang akan mengumpulkan kembali eks EVOS World di GPX Esports.

BACA JUGA: Ada Banyak Hal Baru di MPL ID Season 10, Moonton Sosialisasikan Aturan Anyar!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita

Aditya Pratama (Adityapr)
Aditya Pratama (Adityapr)
Penggemar berat game bergenre MOBA yang mampu bermain di segala posisi dengan hampir sama baiknya.

Artikel Terbaru