Hayabusa di-Ban MPL Karena Bug, Ini Pendapat RRQ Xin. Mobile Legends Professional League (MPL) Indonesia Season 6 baru saja menyelesaikan babak regular season di minggu kemarin atau awal Oktober 2020 ini.
Babak playoffs MPL ID Season 6 sendiri akan diselenggarakan pada tanggal 16 hingga 18 Oktober (Jumat-Minggu) 2020 yang akan datang, yang berarti kita tidak bisa menikmati MPL S6 di minggu ini.
Sebelum memasuki playoffs MPL ID Season 6, tahukah kalian bahwa salah satu hero Assassin yaitu Hayabusa telah di-ban sehingga tidak bisa digunakan di pertandingan MPL ID Season 6.
BACA JUGA: Alter Ego Kalah dari RRQ Hoshi Karena Coba-coba Hero?
Alasannya adalah karena hero Hayabusa ini katanya terdapat bug di skill ultimate-nya sehingga Hayabusa tidak boleh digunakan di MPL ID Season 6 sampai bug ini dibenarkan.
Akan tetapi, player dari Rex Regum Qeon (RRQ) Xin mengatakan bahwa Hayabusa tidak ada bug ketika dirinya sedang melakukan live streaming di channel YouTube-nya.
“Ga tahu mereka ya guys katanya ada bug ulti-nya padahal ga ada guys,” ucap RRQ Xin. Sebelumnya minggu kemarin juga RRQ Xin sempat sedikit membahas mengenai Hayabusa yang di-ban ini ketika sedang live di Instagram pribadinya.
BACA JUGA: Kesalahan Fatal Pengguna Miya Setelah Project NEXT
“Ga ada bug itu Hayabusa, itu cuma kaya ulti-nya kalau kalian main terlalu fast hand ultinya bisa balik ke musuh dan itu dibilang bug, ga tahu siapa yang ngomong gitu ya ke Moonton. Padahal itu dari patch season 4 gitu cuma baru lapor sekarang.
Padahal dari season 4 itu gua gitu ga masalah, ya udah berarti timingnya harus pas berarti balik pake skill 2-nya,” ucap Xin.
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.