Definisi Teaming, Inilah Pernyataan James Yang Direktur PUBG Mobile Esports!

Definisi Teaming, Inilah Pernyataan James Yang Direktur PUBG Mobile Esports! Turnamen terbesar untuk PUBG Mobile sejauh ini, PUBG Mobile World League 2020 atau PMWL 2020 sedang berjalan. 20 tim dari divisi Timur dan 20 tim dari divisi Barat sedang berjuang keras untuk bisa memenangkan divisi mereka tersebut. Karena pandemi COVID-19 ini, turnamen ini diselenggarakan secara online.

Tapi belakangan ini, ada beberapa kasus yang kurang enak untuk para penonton dan fans Esports battle royale ini. Ada beberapa kasus dimana tim tim di tuduh saling teaming satu sama lain atau berkerja sama satu sama lain untuk mengubah hasil pertandingan.

Pastinya, ini di karenakan banyak tim tim yang berasal dari negara yang sama, seperti India mengirim 7 tim, Thailand dengan 3, Malaysia dengan 2 dan Indonesia dengan 2 tim. Jadi saat kita melihat tim dengan negara yang sama berhadapan dan tidak saling menembak pasti kita semua berpikir mereka teaming atau bekerja sama.

Pertama adalah tuduhan teaming antara KOG dan Valdus the Murder di PMWL 2020 East. Dimana KOG telah menjatuhkan 3 pemain Valdus tapi KOG yang seharusnya push untuk eliminasikan Valdus, tapi mereka malah rotasi dan tidak bertempur. Dengan itu, Valdus bisa menyelamatkan 3 pemain mereka. Setelah di investigasikan, mereka memputuskan kedua tim ini tidak salah.

https://www.instagram.com/p/CDDDCjepuCN/

Ada satu kasus lagi yang berasal dari PMWL 2020 West, yang terjadi antara dua tim Brasil, Loops Esports dan Team Queso. Dimana Loops Esports yang sedang berada di sebuah compound melihat jelas pemain dari Team Queso yang sedang rotasi. Tapi walaupun memiliki target yang jelas, pemain Loops Esports ini tidak menembaki pemain dari Team Questo tersebut, hanya melepaskan tembakan peringatan saja. Dengan kejadian ini, Loops Esports telah diberi hukuman dengan diambilnya poin yang mereka raih di hari itu.

James Yang, Direktur PUBG Mobile Esports, membuka suara tentang definisi Teaming dan juga rencana PUBG Mobile untuk tetap menjaga sportifitas olahraga ini:

“Esports sama seperti Olahraga lain, hal yang diutamakan adalah perilaku sportif dengan tujuan yaitu kemenangan. Apabila bertentangan dengan hal ini maka dapat dikatakan sebagai perilaku tidak sportif, seperti bekerja sama dengan tim lain (Team Up) dalam beberapa kasus yang tidak menguntungkan.

Dalam kenyataannya sangatlah sulit untuk membuktikan kerja sama ini. Walau dalam beberapa kasus sepertinya terlihat jelas ketika menyaksikan siaran langsungnya, tapi ketika diselidiki lebih jauh sering tidak mengungkapkan bukti yang cukup untuk keputusan selanjutnya. Percayalah, kami menggunakan semua alat pendukung yang kami miliki untuk menyelidiki insiden semacam ini secara luas – termasuk berbagai tampilan kamera, data pertandingan dalam Game, dan bahkan mewawancarai pemain atau tim dalam beberapa kejadian. Penilaian kami harus objektif, berdasarkan data, dan mengikuti pola pikir “tidak bersalah sampai terbukti sebaliknya” saat menyelidiki pemain ataupun tim.

Team-up adalah ketika ada dua atau lebih tim dengan sengaja bekerja sama untuk mengubah hasil pertandingan. Perilaku yang tidak sportif, dalam hal ini adalah ketika sebuah tim mendukung tim lain dan dengan sengaja memutuskan untuk tidak melawan tim tersebut tanpa alasan strategis.

Saya ingin menyampaikan harapan saya, dimana seterusnya, semua pemain dan tim dapat bertindak dan bersikap profesional dengan terus menunjukkan perilaku sportif yang baik di semua kompetisi kami.

Kami akan terus bekerja keras untuk mengembangkan dan meningkatkan semua alat pendukung yang membantu kami memastikan integritas di semua turnamen kami.”

Inilah penytaan dari James Yang, Direktur PUBG Mobile Esports tentang teaming atau team-up atau bekerja sama yang adalah sebuah tindakan tidak sportif.

Jangan lupa kunjungi terus website kita, untuk dapetin berita seputar eSports terupdate dan ikuti Facebook kita!

Artikel Terbaru