Hasil PMWL 2020 Finals Hari 2! Setelah 6 pertandingan sangat seru di hari 1, 16 tim terbaik dari PMWL 2020 akan pertarung lagi di 6 pertandingan di PMWL 2020 Finals hari 2 ini. Hari 1 memperlihatkan kepada kita Box Gaming adalah tim yang menakutkan sekali dan juga U Level Up tiba tiba bangkit dan mendapatkan 2 WWCD.
Bigetron RA mampu bermain baik di 4 pertandingan dan dapat 1 WWCD, untuk tetap mendekati Box Gaming yang memuncaki klasemen saat ini. Tim tim Asia Tenggara memperlihatkan bahwa mereka ada tim terbaik di divisi timur ini, dibandingkan oleh tim tim Asia Selatan.
Hasil PMWL 2020 Finals Hari 2!
Pucuk dingin sekali untuk BTR RA di hari 2 ini. Sepertinya di hari 2 ini, BTR RA memiliki satu misi yaitu bermain agresif dan coba mendapatkan sebanyak kills mungkin. Kelihatan dari damage yang mere keluarkan di hari 2 ini.
Bisa dibilang mereka adalah raja baru Sanhok, dimana lagi mereka mendapatkan WWCD dengan cara dominan di match 5 PMWL 2020 Finals hari 2 ini.
Biasa nya mereka main baik di Erangel, tapi hari ini, performa mereka kurang memuaskan di peta original PUBG Mobile ini.
RRQ Athena yang bermain kurang bagus sekali di hari 1 kemarin, hari ini mereka mengamuk dimana langsung mendapatkan 3 WWCD di hari 2 PMWL 2020 Finals.
Dengan sangat dominan di Miramar dan juga 2 WWCD di Erangel, mereka sepertinya sudah balik ke atas lagi!
Momen paling menarik dan lucu terjadi di Erangel Match 6 dimana match berakhir di air dan RRQ Athena melawan SynerGE dengan saling memukul sesama dan juga berenang.
Box Gaming yang kemarin sangat menyeramkan, tidak bisa konsisten di hari ini untuk meneruskan performa mereka. Tim tim India lagi-lagi belum bisa mendapatkan WWCD pertama mereka.
Tapi beberapa tim seperti OR, Team IND dan TSM bisa bermain cukup baik tapi belum mencapai performa terbaik mereka. Dan Team Secret juga belum menunjukkan kemampuan sebenarnya mereka lagi.
Klasemen PMWL 2020 Finals Hari 1
BACA JUGA: Apakah Benar Box Gaming Mengikuti Strategi Bigetron RA di PMWL East 2020?
Match Recap:
Match 1: Erangel
Di match pertama ini, BTR RA bisa mendapatkan posisi 6 dan juga 3 kills. Mereka harus kehilangan 2 pemain saat rotasi karena mereka perlu rotasi di lapangan terbuka.
Dan saat melawan Team IND, BTR RA bermain 1-1 dan dengan Team IND yang memiliki lebih banyak pemain berhasil eliminasikan BTR RA.
T1 menjadi tim yang berhasil mendapatkan WWCD pertama di PMWL 2020 Finals hari 2 ini. Walaupun mereka rotasi lumayan lambat, tapi mereka masih bisa masuk ke zona aman dan menahan posisi mereka.
Mereka juga bermain pintar dimana mereka menunggu GXR Celtz dan MegaStars untuk bertempur dulu dan saling melehmahkan sesama. Setelah itu T1 langsung eliminasikan GXR Celtz dan abis itu MegaStars.
Team IND dan juga OR yang bermain paling agresif dimana mereka mendapatkan kills paling banyak di game ini dengan 11 dan 8 kills masing-masing. Dan Team IND juga mengeluarkan damage terbanyak.
Match 2: Vikendi
BTR RA mulai game ini dengan lumayan pelan. Dimana mereka dari awal mendapatkan posisi yang sepi tidak begitu banyak pemain rotasi. Saat zona mengecil, saat mereka rotasi, mereka pertama eliminasikan Team IND.
Saat zona mengecil lagi, mereka mendapatkan posisi baik sekali saat rotasi di sebuah bukit atau high ground. Di posisi ini, mereka bisa menembaki tim tim lain yang rotasi seperti SynerGE dan juga Yoodo Gank.
Dengan ini, mereka berhadapan dengan KOG di 2 tim terakhir. Pertempuran ini berlangsung sampai zona terakhir dimana BTR RA yang harus keluar dari posisi mereka karena kurang menguntungkan dibanding KOG.
KOG sangat diuntungkan oleh zona di match ini dimana mereka tidak perlu rotasi banyak sama sekali.
4 vs 3 terlalu berat untuk BTR RA dimana mereka harus senang di posisi 2 dan KOG dengan WWCD di match 2 Vikendi ini.
Selain BTR RA yang bermain sangat baik dengan 10 kills mereka, Valdus dan TSM juga bermain agresif dan mendapatkan 9 kills masing-masing.
Match 3: Erangel
BTR RA memulai game 3 ini di Erangel dengan lumayan baik sama seperti musuh terberat mereka saat ini Box Gaming. Kedua nya bermain agresif dan bisa dapat banyak kills walaupun hanya 1 placement poin.BTR RA masih bisa mengeluarkan 1451 damage di match ini.
Saat rotasi, BTR RA bisa eliminasikan TSM Entity sebelum rotasi lagi dan kali ini terjepit oleh 2 tim, U Level Up dan Team IND. Di sini mereka harus kehilangan Luxxy dan Microboy.
Zuxxy yang mencoba kabur dengan kendaraan, harus di eliminasikan oleh Team Secret di posisi 13 dengan 4 kills.
Saat tinggal 4-5 terakhir, OR sangat diuntungkan oleh zona nya dan hanya perlu menunggu para tim rotasi lagi dan bertempur.
Tapi RRQ Athena dengan permain cerdik dan agresif nya bisa eliminasikan T1 dulu dan setelah itu U Level Up.
Saat tinggal 2 tim terakhir, pemain OR Viru, melakukan kesalahan dimana 1 vs 1 dia mencoba memainkan granat.
Earnny dengan permainan dan bergerakan sangat baik di akhir match ini untuk memberikan WWCD RRQ Athena di hari 2 ini!
RRQ Athena memperlihatkan kembali permainan agresif dan cantik mereka dengan 15 kills di match ini. OR juga bisa mendapatkan 9 kills dengan 1974 damage yang dikeluarkan.
Match 4: Miramar
Di Miramar ini, BTR RA melakukan rotasi lebih cepat dimana mereka menjadi penjaga zona. Mereka bisa menekan dan eliminasikan KOG yang ingin rotasi dan menghalang KOG masuk ke zona aman.
Tapi saat BTR RA rotasi, mereka harus kehilangan 2 pemain mereka juga. Dan 2 vs 4 lawan SynerGe terlalu sulit untuk BTR RA, dimana mereka harus menyisakan Ryzen saja yang berhasil bertahan sendiri dengan mengumpat sampai posisi 6 dengan 2 kills.
Bertemuran sangat sengit di akhir game ini antara, RRQ Athena, Box Gaming, Team IND dan juga T1. Walaupun T1 hanya sendiri dia bisa sendiri menjatuhkan 2 pemain Box Gaming.
Seperti biasa, RRQ Athena bermain sangat kuat di Miramar dan memiliki rotasi yang sangat baik dimana mereka tidak perlu push untuk masuk zona aman dengan cara melawan tim tim lain.
Dengan cara ini mereka bisa mendominasi tim tim di akhir game ini karena memiliki posisi dan item lebih baik. Mereka eliminasikan T1 dulu, terus Team IND yang juga lagi tunggu-tunggu saja.
Terakhir, RRQ Athena bisa mendapatkan WWCD 2 kali berturut turut ini dengan mengalahkan Box Gaming.
Setelah 3 match yang kurang maksimal, Box Gaming mulai menunjukkan permainan agresif mereka dan mendapatkan 10 kills di posisi 2 dengan damage terbanyak di match ini.
Match 5: Sanhok
Sanhok adalah map paling cepat dan juga paling agresif di PUBG Mobile. Musuh terbesar tim di Sanhok pastinya adalah zona biru. Banyak tim tereliminasi karena tidak bisa rotasi cepat dan masuk zona aman di match 4 Sanhok ini.
BTR RA di match Sanhok ini main sangat baik dan dominan sekali dengan WWCD dan juga 11 kills. Mereka melakukan prediksi dan rotasi yang sangat baik sekali dimana menjadi tim satu-satu nya yang ada di zona aman di akhir akhir match ini.
Saat prediksi zona benar, mereka langsung menjaga ketat posisi mereka dan mendominasi team yang ingin masuk zona aman nya.
Karena posisi sangat kuat dan dominan sekali, mereka bisa menembaki lawan dan juga eliminasikan banyak tim tim lain nya.
SynerGE, OR dan Team IND berhasil mereka eliminasi dan juga beberapa pemain dari tim lain. Saat tinggal Bigetron RA dan T1 saja yang seorang diri.
T1 Yeonjun putuskan untuk tereliminasi dari zona biru daripada kasih kill ke BTR RA di Sanhok ini, dan dengan itu berikan WWCD pertama BTR RA di PMWL 2020 Finals hari 2 ini!
Team Secret seperti mulai bermain baik dimana walaupun posisi kurang memuaskan masih bisa dapatkan 7 kills dan TSM Entity bermain sangat baik dna agresif dengan 9 kills mereka dan Team IND juga dengan 7 kills. T1 di posisi 2 tapi tidak ada kills sama sekali.
BACA JUGA: Kesalahan Fatal Terjadi di Final PMWL East 2020 Day 1!
Match 6: Erangel
Game terakhir di PMWL 2020 Finals hari 2 ini mulai dengan lumayan pelan. Di match ini, zona nya sangat menarik dimana zona nya mengarah ke posisi dan tempat yang kurang menguntungkan untuk para tim.
Saat zona mulai mengecil, BTR RA langsung rotasi dengan cepat ke posisi yang tinggi. Mereka bisa mendapatkan satu compound di atas bukit.
Team IND mencoba push untuk dapatkan posisi ini tapi malah mereka yang tereliminasi oleh BTR RA. Tapi Luxxy harus tumbang di pertempuran ini.
Zona mengarah ke air di match 6 ini. Dan dengan harus bermain di tebing-tebing, saat RRQ Athena push ke BTR RA, BTR RA harus tereliminasi di posisi 7 dengan 3 kills.
Permainan sangat baik untuk RRQ Athena dimana mereka walaupun main di air dan tebing, bisa gerak dengan sangat baik dan efisien. Dan mereka malah perlu pukul-pukulan melawan SynerGE di dalam air.
Dengan pelan dan lumayan lucu dimana pemain berenang saling mukul sesama, RRQ Athena, mampu mengalahkan SynerGE untuk WWCD mereka yang ketiga di hari 2 ini dan juga 12 kills.
Jangan lupa kunjungi terus website kita, untuk dapetin berita seputar eSports terupdate dan ikuti Facebook kita!