Turnamen Mobile Esports Terbesar di Dunia Tahun 2020!

Turnamen Mobile Esports Terbesar di Dunia Tahun 2020!

Tahun 2020 adalah tahun yang paling menyulitkan untuk para penyelenggara turnamen-turnamen esports di dunia. Dengan ada nya pandemi COVID-19, banyak turnamen harus di tunda, di batalkan dan digantikan.

Tapi para penyelenggara turnamen dan juga penerbit game masih bisa memberikan kita banyak turnamen dan momen sangat spesial di thaun 2020 ini. Mari kita lihat turnamen dengan prizepool terbesar di tahun 2020 ini.

Turnamen Mobile Esports Dengan Prizepool Terbesar

FFCS Asia – USD$300,000

Free Fire menjadi salah satu esports yang mendapatkan pelonjakan penonton nya. Kemungkinan karena PUBG Mobile di ban di India, para pemain nya beralih ke game Free Fire ini.

Karena pandemi, Free Fire Continental Series ini menjadi acara puncak di esports FF ini. FFCS ini dibagikan menjadi 3 wilayah, Asia, EMEA dan Amerika. Untuk FFCS Asia, mereka bisa mendapatkan rekor 2.5 juta penonton bersamaan sekaligus. Setiap wilayah ini, masing-masing mendapatkan prizepool US$300,000.

Sbornaya ChR memenangkan FFCS EMEA, Team Liquid menang FFCS Amerika dan EXP Esports adalah juara FFCS Asia, dimana RRQ Hades mendapatkan posisi 3.

PMPL ID 2020 – USD$461,000

PMPL Indonesia adalah liga PUBG Mobile terbesar di Indonesia. Seperti yang kita tahui, PMPL sendiri dibagi menjadi 2 turnamen berbeda, Spring dan Fall Split. Per turnamen nya juga, dibagi menjadi 2 babak, Reguler Season dan juga Finals.

Untuk PMPL ID S1 ini, tidak ada yang bisa menghentikan sanga juara dunia yaitu Bigetron Red Aliens. Mereka mendominasi di babak reguler season dengan 1251 poin dan juga menjuarai di Finals nya dengan 233 poin.

Di PMPL ID S2, lagi lagi Bigetron RA bisa mempertahankan piala reguler season nya walaupun performa mereka sempat naik turun. Tapi di Finals, mereka tidak bisa bermain konsisten dan Aerowolf Limax bisa menjadi juara untuk pertama kali nya. Dengan hasil ini, Aerowolf Limax dan BTR RA berhak masuk ke PMGC 2020.

MPL ID 2020 – USD$600,000

rrq juara mpl season 6

Tidak di ragukan lagi bahwa Mobile Legends adalah game terbesar di Indonesia. Dengan jumlah pemain yang sangat banyak sekali, banyak yang menonton liga tertinggi ML di dunia ini.

Untuk dua musim MPL tahun ini, final nya selalu memberikan kita pertarungan sangat sengit dan sangat gila sekali. Saat itu, final MPL ID Season 5 antara RRQ Hoshi melawan Evos Legends memberikan rekor baru untuk jumlah penonton secara bersamaan, dengan 825,656.

Dan di final MPL ID Season 6 paling epic dan paling lama antara RRQ Hoshi melawan Alter Ego, memecahkan rekor itu dengan 1,387,047 penonton secara bersamaan. Dan di tahun 2020, RRQ Hoshi menjadi tim pertama yang menjadi juara 2 kali berturut-turut di MPL ID.

Call of Duty Mobile World Championship 2020 – USD$750,000

Call of Duty Mobile World Championship ini seharusnya menjadi turnamen terbesar untuk CODM sejak peluncuran nya. Ini juga adalah turnamen offline pertama untuk Activision.

Karena pandemi ini semua nya harus berubah dimana, turnamen ini harus dibatalkan. Turnamen ini padahal bisa menunjukkan bahwa CODM adalah salah satu game mobile terbesar di dunia.

Walaupun di batalkan, hadiah nya telah dibagikan ke semua tim yang bisa masuk ke turnamen ini.

PUBG Mobile World League (PMWL) Season 0 – USD$850,000

Di awal tahun, PUBG Mobile memiliki rencana sangat besar untuk esports nya, dan pastinya karena COVID-19, mereka harus merubah sedikit rencana tersebut.

Karena masalah ping dan travel, mereka membagi dua turnamen terbesar mereka saat itu, PMWL East dan PMWL West. Setiap wilayah mendapatkan prizepool USD$425,000. Semua tim yang ikut pastinya akan bertarung untuk bisa menjadi yang terbaik di wilayah nya.

Indonesia mengirim 2 tim, BTR RA dan juga Morph Team ke PMWL East. Saat itu masih ada tim tim dari India yang bertarung di PMWL. Mereka memberikan banyak pertarungan sengit kepada tim tim Indonesia tapi Bigetron RA membuktikan kenapa mereka adalah juara dunia dan memenangkan turnamen tersebut.

Peacekeeper Elite Championship (PEC) 2020 – USD$1,816,039

PEC 2020 adalah turnamen untuk game PUBG Mobile versi China yaitu Game for Peace. Turnamen China ini selalu memberikan prizepool yang sangat besar dan sangat gila sekali.

Sebenarnya, Bigetron RA telah diundang untuk bermain di turnamen ini, tapi mereka memutuskan untuk tidak berpartisipasi karena masalah schedule yang padat dan juga masalah karantina saat perjalanan ke China.

PEC 2020 ini dimenangkan oleh tim Nova XQF, mengalahkan tim kuat seperti RNG dan 4AM.

PUBG Mobile Global Championship (PMGC) 2020 – USD$2,000,000

PUBG Mobile Global Championship 2020 ini adalah turnamen terbesar dalam sejarah PUBG Mobile. 24 tim terbaik dari seluruh dunia telah ikut berserta di turnamen besar ini. Kali ini Aerowolf Limax dan Bigetron Red Aliens adalah tim dari Indonesia yang masuk.

Dengan prizepool sebesar USD$2,000,000 ini pasti akan membuat semua pemain nya sangat semangat untuk bisa memenangkan turnamen ini.

Untuk reguler season nya sudah selesai dimana tim dari China, 4AM bisa keluar menjadi juara dan Bigetron RA mampu mendapatkan posisi kedua. Aerowolf Limax sendiri bisa menjadi tim 16 besar dan masuk ke final nya.

Kini 16 tim teratas akan bertanding dalam turnamen offline dari 21 hingga 24 Januari 2021 di Dubai, Uni Emirat Arab. Sayangnya, Loops telah didiskualifikasi dari turnamen.

BACA JUGA: Fan Favorite Player PMGC 2020 Sudah Keluar, Ryzen Jadi Salah Satunya!

Peacekeeper Elite League 2020 – USD$3,755,727

Peacekeeper Elite League mungkin adalah turnamen terbesar untuk game PUBG Mobile di dunia. Selama tahun 2020 ini, ada 3 musim PEL yang telah di lewati. Total prizepool yang ditotalkan adalah $3,755,727.

Hadiah yang sangat bombastis sekali melihat ini hanyalah sebuat liga untuk esports, bukan turnamen dunia seperti PMGC. Untuk PEL Season 1 dan 2 telah dimenangkan oleh Nova XQF dan Season 3 dimenangkan oleh 4AM.

Honor of Kings World Champion Cup 2020 – USD$4,533,660

<> on August 16, 2020 in Beijing, China.

Banyak fans mungkin kaget bahwa turnamen terbesar dengan prizepool terbesar bukanlah PUBG Mobile tapi dari game Honor of Kings. Honor of Kings mungkin lebih dikenal di Indonesia sebagai Arena of Valora atau AoV.

Turnamen ini berlangsung di China di Shanghai dan Bejing. Karena lockdown, turnamen hanya terdiri dari pemain yang telah tinggal di China sebelum lockdown.

Turnso Gaming mampu memenangkan USD$1,933,821 mengalahkan Dynamite Gaming yang membawa pulang USD$736,694 yang sama mengesankan.

BACA JUGA: Isi Quiz MPL PH Pasti Dapat Diamond Gratis MLBB, Buka Link-nya Disini!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Artikel Terbaru