Pendapat Xin Mengenai Kembalinya Acil ke RRQ Hoshi!

Pendapat Xin Mengenai Kembalinya Acil ke RRQ Hoshi!

Acil resmi kembali menjadi pelatih untuk RRQ Hoshi. Setelah ditinggal James, beberapa hari lalu RRQ Hoshi mengumumkan hadirnya Acil sebagai pelatih baru RRQ Hoshi.

Acil sebelumnya pergi dari RRQ Hoshi dan menjadi pelatih dari Genflix Aerowolf selama 2 Season.

Setelahnya Acil memutuskan pergi dari Genflix, dan saat ini kembali ke RRQ Hoshi. Ada yang menarik dari kedatangan Acil kembali ke RRQ.

BACA JUGA : Inilah Clue Tim yang Tawari James Menjadi Pelatih, Kira-Kira Siapa?

Salah satunya ada pendapat dari Xin, yang ditanyakan oleh Buluuk dipodcastnya saat live streaming NimoTV.

https://youtu.be/FvmI2xkNEtk?t=646

“gue sih biasa aja, tapi lumayan senang karena bisa ngomong bahasa Indonesia, soalnya kalau James ngomong gue nggak ngerti,” ucap Xin.

Xin menambahkan dirinya tidak terlalu mengerti bahasa Inggris saat James berbicara. Jadi Xin hanya iya-iyakan saja.

Karena biasanya James memberikan arahkan terkait gameplay dan nantinya improvisasi sendiri aja.

Itulah pendapat Xin mengenai baliknya Acil ke tim RRQ Hoshi. Xin cukup senang karena kehadiran pelatih asal Indonesia tersebut.

Sebelumnya memang Acil pernah melatih RRQ Hoshi, hingga menjadi runner-up MPL Season 4 dan runner-up M1 2019 lalu.

Semoga kedepannya dengan kehadiran Acil kembali di RRQ Hoshi masih bisa memberikan konsistensi dalam permainan tim RRQ Hoshi.

BACA JUGA : Alasan Dibalik Rotasi Xin dan Lemon di M2, Kenapa Tidak Main Bareng?

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Romi Subhan (tomoyagale)
Romi Subhan (tomoyagale)
Seorang penulis yang gemar menulis tentang Mobile Legends.

Artikel Terbaru