Selain Siren Moon, Perilaku Negatif Juga Dilakukan Tim Ini di WSL!
Belum lama ini ada kejadian viral di turnamen WSL Season 2 dimana terjadi perilaku negatif antara Head Production Siren Esports Ivan Laf, dan Isna (Valanyr) salah satu pemain Siren Moon.
Saat live ada perilaku negatif yang membuat keduanya mendapat sanksi. Buat yang belum tau bisa lihat detailnya di sini ya.
Kejadian Siren Moon yang lalu bisa jadi pelajaran untuk kedepannya agar kedepannya tidak terjadi hal serupa.
BACA JUGA : Hasil WSL Season 2 Hari Ke-4. EVOS Ladies Tahan Imbang SIREN Moon!
Namun ternyata sebelum kejadian yang viral tersebut ada kejadian serupa. Itu terjadi saat match antara EVOS Ladies vs NGID Aiko.
Kejadiannya ada di webcam saat itu makanya mungkin tidak terlalu terlihat dengan pasti, berbeda dengan Siren Moon yang terjadi saat interview.
Kala itu EVOS Ladies berhasil lakukan wiped out kepada tim NGID Aiko dan harus merelakan kekalahan karena tidak bisa bertahan.
Saat itu salah satu pemain NGID yaitu Aydiaz melakukan hal yang serupa seperti ketika Siren Moon melakukan tindakan tidak senonoh. Bisa cek di video di bawah ini ya.
BACA JUGA : 5 Hero Mobile Legends Yang Sangat Mudah Tapi Sakit
Kejadian ini ternyata memang terlebih dahulu hadir yaitu di hari ketiga WSL Season 2. Itu adalah sehari sebelum kejadian Siren Moon yang terjadi di hari keempat WSL Season 2.
https://www.instagram.com/p/CK-_D24r0wx/
Dan hasilnya pemain tersebut juga mendapatkan sanksi serupa seperti pemain Siren Moon Isna (Valanyr) yaitu pengurangan insentif dan tidak bisa mengikuti pertandingan untuk satu season kedepan.
Semoga kedepannya tidak ada lagi kejadian serupa yang terjadi. Agar tetap bisa menjunjung tinggi attitude saat bertanding.
BACA JUGA : Inilah Sanksi yang Harus Diterima Siren Moon Dari WSL Season 2!
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.