Alasan Sekuel Doctor Strange Sedang Syuting Ulang

Alasan sekuel Doctor Strange sedang syuting ulang.

Setelah suksesnya film Doctor Strange yang tayang pada tahun 2016, Marvel lalu mengumumkan akan adanya sekuel untuk film tersebut pada tahun 2018. Sekuel yang berjudul “Doctor Strange in the Multiverse of Madness” tersebut awalnya direncanakan rilis untuk rilis pada tanggal 7 Mei 2021 tetapi telah dimundurkan menjadi 5 Mei 2022. 

Penundaan tersebut adalah akibat dari pandemi virus COVID-19 dan pembatasan yang dilakukan di seluruh dunia. Doctor Strange akhirnya dapat memulai syuting pada November 2020 dan April 2021. 

Namun, setelah syuting tersebut, Marvel dan kru produksi lalu mengumumkan lagi kepada para penggemar bahwa film sekuel ini akan melakukan syuting ulang pada bulan September. 

Dalam interview terbarunya dengan Empire Magazine, pemeran utama film Doctor Strange, Benedict Cumberbatch, telah membahas dan menjelaskan tentang syuting ulang film tersebut yang telah berkontribusi pada penundaan sekuel yang akan datang.

Benedict Cumberbatch had a weird time shooting Marvel's 'Doctor Strange' in New York City - New York Daily News

Protokol Akibat COVID-19

Benedict Cumberbatch menjelaskan bahwa karena COVID-19, ada banyak protokol dan aturan yang harus diterapkan oleh kru produksi film tersebut. Oleh karena ini, proses syuting film tersebut menjadi lebih lambat dari yang seharusnya dan menyebabkan produksi filmnya tertunda. Karena ini, beberapa adegan dalam filmnya butuh di syuting ulang pada bulan September. 

“Kami sedang dalam proses syuting ulang,” kata Cumberbatch kepada majalah Empire.

Dia menambahkan, “Kami sangat tertunda dalam produksi, karena itu (COVID-19). Untungnya, tidak banyak yang harus diproduksi ulang, tapi semuanya hanya sedikit lebih lambat.”

Mewujudkan Potensi Penuh Dari Film

Character Discussion #30 - Doctor Strange | Fandom

Dalam interview nya dengan Empire Magazine, Benedict Cumberbatch juga menjelaskan bahwa kru produksi telah memutuskan untuk syuting ulang dua adegan dari film tersebut karena mereka merasa kurang puas dengannya. 

“Kami sedang bekerja sangat keras untuk membuat jadwal kerja untuk mewujudkan potensi penuh dari film – bagian-bagian yang ingin kami lakukan lebih baik tetapi juga bagian-bagian yang tidak mungkin dilakukan pada hari itu karena logistik, COVID, dll,” jelas Cumberbatch. 

“Dan…ya kami membuatnya lebih baik: kami akan ada beberapa syuting ulang yang akan datang pada bulan November dan Desember, dan film nya akan keluar pada bulan Mei. Dan Anda harus menunggu sampai saat itu … Hanya itu yang saya akan jelaskan.”

Tidak sabar untuk melihat Benedict Cumberbatch dalam sekuel Doctor Strange? Nantikan filmnya pada Mei tahun depan!

Mau tahu film apa saja yang akan tayang tahun depan selain Doctor Strange? Baca di sini: 5 Film Terbaru Yang Harus Kalian Tonton di 2022!

Artikel Terbaru