Pihak Academy Hukum Will Smith, Dilarang Hadiri Oscar Selama 10 Tahun!

Pihak Academy Award secara resmi memberikan hukuman kepada Will Smith, berupa larangan hadiri acara Oscar selama 10 tahun. Tak berselang lama, sang aktor pun memberikan tanggapannya mengenai hukuman tersebut.

Setelah menampar wajah Chris Rock di acara Oscar 2022 yang ke-94, Will Smith memang langsung mendapatkan kecaman dari berbagai macam pihak. Tak ketinggalan, Academy Award pun harus turun tangan untuk mengusut kasus tersebut.

Kini, penyelidikan yang dilakukan oleh pihak Academy pun telah selesai dan sudah menetapkan sanksi apa yang pantas diberikan kepada aktor kelahiran 25 September 1968 itu.

Fix, Academy Larang Will Smith Hadiri Oscar Selama 10 Tahun

Melalui pernyataan resminya, pihak The Academy of Motion Pictures Arts & Sciences mengumumkan jika hukuman yang diterima oleh Will Smith adalah berupa larangan untuk menghadiri acara Oscar selama 10 tahun.

Baca Juga: Idris Elba: Saya Terlalu Tua Untuk Perankan Karakter James Bond

“Academy telah memutuskan untuk jangka waktu 10 tahun sejak 8 April 2022, Tuan Smith tidak akan diizinkan untuk menghadiri acara atau program akademi apa pun, secara langsung atau virtual, termasuk pada Academy Awards,”

Keputusan ini didapat setelah Academy menggelar rapat dewan yang dihadiri oleh beberapa petinggi dan pihak terkait di Los Angeles, Amerika Serikat.

“Oscar ke-94 dimaksudkan untuk menjadi perayaan banyak individu di komunitas kami yang melakukan pekerjaan luar biasa tahun lalu; namun, saat-saat itu dibayangi oleh perilaku yang tidak dapat diterima dan berbahaya yang kami lihat Mr. Smith tunjukkan di atas panggung.” lanjut pengumuman itu.

Will Smith Oscar
Photo: The Wrap

Kemudian, pihak Academy pun meminta maaf karena tidak mampu menangani situasi penamparan yang dilakukan oleh Will Smith kepada Chris Rock di panggung Oscar 2022. Kejadian itu memang sangat cepat dan tidak ada yang menyangka jika Will Smith nekat melakukan hal tersebut kepada Chris.

“Selama siaran kami, kami tidak cukup menangani situasi di ruangan itu. Maka, kami minta maaf. Ini adalah kesempatan bagi kami untuk memberi contoh bagi para tamu, pemirsa, dan keluarga Akademi kami di seluruh dunia, bahwa kami gagal – tidak siap untuk hal yang belum pernah terjadi sebelumnya,”

Baca Juga: Belum Tayang, Thor 4 Malah Sudah Pecahkan Rekor Baru

Mendengar kabar tersebut, Will Smith pun memberikan tanggapannya. Ia mengaku menerima dan menghormati segala sanksi yang diberikan Academy kepada dirinya.

“Saya menerima dan menghormati keputusan The Academy,” kata Will Smith.

Artikel Terbaru