Benedict Cumberbatch Salahkan Spider-Man Atas Kacaunya Multiverse

Aktor Benedict Cumberbatch menyalahkan Spider-Man atas terbukanya gerbang multiverse, yang menyebabkan kekacauan dimana-dimana. Kalau sudah begini, Spider-Man harusnya sih ikut bertanggung jawab ya guys, hehe.

Doctor Strange in the Multiverse of Madness memang baru saja dirilis di Indonesia. Perilisan film ini pun langsung disambut gembira oleh para kalangan movie geek yang sudah lama menantikan film garapan Sam Raimi ini.

Di Doctor Strange 2, kamu akan disuguhkan dengan alur yang menceritakan tentang kekacauan dunia yang ditempati Doctor Strange, akibat terbukanya gerbang multiverse yang secara tidak sengaja terbuka lebar.

Benedict Cumberbatch Sebut Penyebab Kekacauan di Multiverse Adalah Spider-Man

Dalam jumpa pers virtual yang dilakukan beberapa waktu yang lalu. Benedict menjelaskan kepada semua orang jika terbukanya gerbang multiverse bukanlah salah dirinya, melainkan Peter Parker versi Tom Holland di film Spider-Man: No Way Home.

Baca Juga: Louis Leterrier Jadi Kandidat Kuat Gantikan Justin Lin di Fast X

Seperti yang sama-sama kita tau, di film NWH Peter sempat meminta bantuan kepada Doctor Strange untuk menghapuskan ingatan semua orang kalau dirinya adalah seorang Spider-Man.

Namun, ketika Strange sedang merapalkan manteranya, Peter beberapa kali mengganggu konsentrasi Strange yang membuat dirinya salah dalam membacakan mantera. Alhasil, Strange malah membaca mantera yang menyebabkan gerbang multiverse terbuka.

Benedict Cumberbatch Multiverse
Photo: Filmsactu

“Saya pikir mantra itu dengan sendirinya mungkin baik-baik saja. Semua orang lupa bahwa Peter menyela mantra itu berkali-kali, dan itulah yang merusaknya (multiverse),” ucap Benedict Cumberbatch, dikutip dari CBR.

“Peter, melalui kemampuan yang dia miliki dengan kekuatannya, mempengaruhi mantra dengan kata-katanya. Itu bukan kesalahan Strange,” tambahnya.

Meski begitu, Benedict memaklumi kejadian itu karena menganggap jika Peter Parker adalah seorang remaja yang tak luput dari kesalahan.

“Dia manusia, dan saya pikir itu adalah kesalahan yang sangat manusiawi. Dia melihat Peter sebagai sesama pejuang dan kemudian sebagai remaja melalui pengalaman yang sangat formatif,” kata Benedict.

Baca Juga: Sam Raimi Puji Skill Akting Para Aktor Doctor Strange 2

“Dan setelah kehilangan seorang mentor. Ia memutuskan untuk masuk dengan niat yang cukup baik,” tutupnya.

Artikel Terbaru