Masa depan Chris Hemsworth sebagai Thor di jagat Marvel Cinematic Universe (MCU) akhirnya terjawab guys! Menurut Hemsworth, dirinya masih akan tetap memerankan karakter tersebut sampai ada yang ‘menendangnya’.
Nama Chris Hemsworth memang sudah sangat melekat dengan karakter Thor yang sudah ia mainkan sejak tahun 2011 lalu. Sejak saat itu, ia kerap membintangi beberapa proyek MCU berikutnya hingga menjadi salah satu karakter paling penting yang ada di MCU.
Hingga saat ini, Thor sudah memiliki 4 film solo yang membuatnya menjadi satu-satunya karakter di MCU dengan film solo terbanyak. Chris Hemsworth pun mengaku masih ingin memerankan karakter itu jika memang dibutuhkan.
Chris Hemsworth Jawab Teka-Teki Masa Depannya di MCU Sebagai Thor
Belum lama, Extra TV menanyakan kepada Chris Hemsworth mengenai rumor yang mengatakan jika Thor: Love and Thunder akan menjadi aksi pamungkasnya di semesta MCU.
Baca Juga: Benedict Cumberbatch Masih Ingin Bermain di Doctor Strange 3
“Setiap kali saya bermain Thor, saya seperti, ‘Ini terakhir kalinya mereka membiarkan saya melakukannya.’ Jadi saya tidak tahu.” kata Chris Hemsworth.
Ketika ditekan apakah ia masih akan tetap memeranakan karakter Thor, Hemsworth pun langsung memotongnya dan mengatakan jika dirinya masih ingin memerankan karakter tersebut sampai ada yang menendangnya dari panggung.
“Saya menyukainya, saya menyukainya. Saya akan kembali lagi dan lagi sampai seseorang menendang saya dari panggung, Anda tahu. Saya menyukainya. Seluruh karir saya didasarkan pada saya memainkan karakter ini dan kembali lagi dan lagi dan memainkannya dengan sutradara yang berbeda dan pemain yang berbeda telah menjadi kesenangan mutlak. Dan, ya, kita akan melihat apa yang diinginkan para penggemar, dan saya tidak tahu, saya menyukai apa pun yang menyenangkan dan bersenang-senang. Itulah pengalaman di dunia Marvel bagi saya, jadi lanjutkan.” tambahnya.
Dari komentarnya tersebut, bisa dipastikan jika sang aktor masih ingin memerankan karakter Thor hingga ada yang menghentikannya. Hemsworth pun tampaknya belum bosan memainkan peran sebagai God of Thunder selama 11 tahun lamanya. Mungkin, sudah terlanjur nyaman ya guys, hehe.
Baca Juga: Film dan Serial yang Akan Rilis di Netflix Bulan Juli 2022
Anyway, Thor: Love and Thunder sendiri akan mulai tayang di bioskop Indonesia pada tanggal 6 Juli 2022 mendatang. So, jangan sampai ketinggalan yaa!