Jadwal Lengkap dan Sistem Babak Playoff M2 MLBB 2021. Final BO7 Lagi?

Jadwal Lengkap Playoff M2 World Championship 2021

M2 World Championship memang masih seminggu lagi namun jadwal baik grup stage dan playoff sudah resmi diumumkan.

Untuk babak grup bisa dilihat di artikel sebelumnya, Jadwal Hari dan Jam Babak Grup M2 MLBB, RRQ dan AE Kapan Main?

Menarik dilihat juga pada babak grup posisi tiga tidak akan langsung gugur melainkan akan kembali bertanding dengan posisi dua untuk memperebutkan tempat terakhir di Lower Bracket playoff.

BACA JUGA : Build Item Benedetta MLBB Tank ala RRQ Psychoo!

Sistem Babak Playoff M2

Sistem Babak Playoffs MLBB M2
Sumber: Duniagames

Juara 1 dari 4 grup akan memasuki Upper Bracket. Lalu pemenang dari pertandingan BO3 antara juara 2 dan 3 dari masing-masing grup akan menempati Lower Bracket.

Untuk pertandingan sebelum Babak Upper Bracket Final, Lower Bracket Final, dan Grand Final; match tersebut akan digelar secara BO3 atau Best-of-Three, dimana siapa yang mendapat 2 kemenangan duluan akan menang.

Untuk pertandingan babak Upper Bracket Final dan Lower Bracket Final; match akan digelar secara BO5 atau Best-of-Five, dimana siapa yang mendapat 3 kemenangan duluan akan menang.

Untuk pertandingan puncah di Grand Final; match akan digelar secara BO7 atau Best-of-Five, dimana siapa yang mendapat 4 kemenangan duluan akan menang.

Untuk jadwal lengkap babak playoff M2 bisa dilihat selengkapnya di bawah ini:

Jadwal Hari dan Jam Babak Playoff M2

Nah untuk babak playoff akan diadakan selama tiga hari dari tanggal 22-24 Januari 2021.

Jumat (22/1/2021):

Match Sistem Jam
1: Lower Bracket (Alter Ego vs 10s Gaming) BO3 10:30

WIB

2: Lower Bracket (Todak vs Evos SG) BO3 13:00

WIB

3: Upper Bracket (Burmese Ghouls vs Bren) BO3 15:30

WIB

4: Upper Bracket (RRQ Hoshi vs Omega) BO3 18:00

WIB

BACA JUGA : Hasil M2 Mobile Legends Playoff Day 1 : Alter Ego Melaju!

Sabtu (23/1/2021):

Match Sistem Jam
5: Lower Bracket (Omega vs Alter Ego) BO3 10:00 WIB
6: Lower Bracket (Bren vs Todak) BO3 12:30 WIB
7: Upper Bracket (Burmese Ghouls vs RRQ Hoshi) BO3 15:00 WIB
8: Lower Bracket (TBD) BO3 19:00 WIB

Minggu (24/1/2021):

Match Sistem Jam
9: Final Lower Bracket (TBD) BO5 12:00 WIB
10: Grand Final (TBD) BO7 18:00 WIB

Itulah jadwal lengkap Playoff untuk M2 World Championship 2021. Tetap dukung Alter Ego dan RRQ Hoshi yang akan bertanding ya. Dan tetap #IndoPride ya.

BACA JUGA: Daftar Skin Epic Shop Mobile Legends, Hero Apa Tahun Ini?

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Romi Subhan (tomoyagale)
Romi Subhan (tomoyagale)
Seorang penulis yang gemar menulis tentang Mobile Legends.

Artikel Terbaru