Perbedaan Bermain Dengan Yam dan Ahmad, Menurut Pai!
Jelas sudah dipastikan bahwa Ahmad tidak akan bermain di M2 World Championship 2021.
Ahmad digantikan posisinya oleh Yam. Awalnya Yam dipastikan tidak dibawa oleh Alter Ego untuk bermain di M2 World Championship 2021.
Pemain yang dibawa awalnya adalah Caesius, Ahmad, Celiboy, Udil, LeoMurphy dan Pai.
Namun kabar positif Covid-19 dari Ahmad membuat Alter Ego mengubah plan. Yam akhirnya dipastikan menggantikan Ahmad.
Jarangnya Yam dimainkan oleh Alter Ego belakangan ini membuat publik ragu akan kemampuan Yam.
BACA JUGA : 10 Pemain Paling Berbahaya di M2 Mobile Legends 2021, Siapa Saja?
Hal tersebut jelas karena terakhir Alter Ego memenangkan turnamen MPLI dan runner-up MPLI tidak sepenuhnya Yam bermain.
Mengenai hal tersebut Pai selaku rekan setim dari Yam angkat bicara dalam wawancara khusus sebelum gelaran M2 oleh ONE Esports. Itu terkait perbedaan antar Yam dan Ahmad saat bermain.
“Soal perbedaan Yam dan Ahmad hanya masalah komunikasi, Ahmad lebih aktif berkomukasi saat bertanding. Secara kualitas mereka sebanding,” kata Pai.
Ungkapan Pai sejalan dengan Ahmad yang beberapa waktu lalu mengungkapkan lewat live streamingnya, yang menyatakan bahwa Yam itu jago.
BACA JUGA : Pesan Pai Untuk Publik yang Remehkan Yam Tampil di M2
Memang sudah dipastikan bahwa tidak ada pemain yang jelek saat sudah terjun ke pro scene. Masalahnya hanya pada chemistri dan lainnya saat bermain dalam tim.
Chemistri dengan Yam
Selain soal kemampuan Pai juga sedikit berbicara terkait chemistri dengan Yam.
“Sejak MPL Season 1 kita sudah bermain dengan Yam, bahkan musim lalu kami sempat akan bermain bersama Yam, bukan dengan Udil, jadi chemistry dengannya tidak akan menjadi masalah,” ucap Pai.
Ya, memang saat MPL Season 6 di awal-awal season Yam bermain sebagai support di Tim. Walau performa terbilang kurang baik namun mungkin karena baru kali itu Yam bermain sebagai support di turnamen besar.
Namun dari segala hal yang ada, Yam yang memang sangat jarang terlihat bermain bersama tentu bisa jadi senjata rahasia untuk Alter Ego merebut gelar juara M2 2021.
Karena tidak juga banyak yang tau terkait karakteristik permainan Yam hingga hero pool dari Yam sendiri.
Sedikit flashback tentu kamu ingat Yam pernah bermain menggunakan Pharsa Offlane, bahkan dirinya yang pertama menggunakan itu sebelum akhirnya digunakan Ahmad. Dan hasilnya sangat baik, dengan segala positioning yang baik Yam berhasil mengalahkan RRQ Hoshi kala itu.
Tetap dukung semua tim Indonesia yang akan bertanding beberapa hari lagi ya, mau RRQ Hoshi atau Alter Ego yang juara di M2 World Championship 2021 tetap harus #IndoPride.
BACA JUGA : Prediksi Role AE Yam Saat Gantikan Ahmad di M2 Mobile Legends 2021!
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.