5 aktor hollywood ini memiliki bayaran termahal di dunia khususnya tahun 2022. Bahkan, ada yang bayarannya mencapai triliunan lho!
Skill akting dari aktor yang berkecimpung di dunia perfilman hollywood memang tidak perlu kita ragukan lagi guys. Dengan skillnya yang menawan, maka wajar saja jika aktor tersebut memasang tarif yang cukup tinggi untuk membintangi sebuah film.
Aktor yang mahal bukan berarti tidak laku, sebab masih banyak produser film yang berani mengeluarkan budget lebih agar bisa menggaet aktor tersebut, karena mereka yakin jika aktor itu dapat memberikan efek yang positif dari setiap film yang dibintanginya.
5 Aktor Dengan Bayaran Termahal Tahun 2022
1. Daniel Craig
Pada posisi pertama, ada aktor bernama Daniel Craig yang sukses menjadi aktor dengan bayaran tertinggi di dunia perfilam, berkat kesuksesannya di film “Knives Out 2” dan “Knives Out 3”. Menurut laporan dari Variety, upah yang dipatok oleh Daniel Craig untuk membintangi satu film adalah sebesar US$ 100 juta atau sekitar Rp 1,43 triliun.
2. Dwayne Johnson
Mantan pegulat bernama The Rock alias Dwayne Johnson juga mendapatkan bayaran yang cukup mahal lho guys. Aktor kelahiran 2 Mei 1972 ini mendapat bayaran sebesar $50 juta atau setara Rp 700 miliar berkat aktingya yang ciamik dalam film berjudul Red Notice.
3. Aktor Termahal 2022: Will Smith
Posisi ketiga, ditempati oleh Will Smith yang mendulang pendapatan sebesar $40 juta atau sekitar Rp 560 miliar dari film King Richard. Dari film itu pula, ia berhasil mendapatkan predikat sebagai aktor terbaik di malam penghargaan Oscar 2022 yang ke-94.
Baca Juga: Akibat Skandal, 6 Artis Ini Dilarang Hadir di Acara Oscar
4. Denzel Washington
Denzel Hayes Washington Jr. merupakan aktor, sutradara sekaligus produser Amerika Serikat yang pernah menyabet beberapa penghargaan bergengsi di dunia perfilman, contohnya adalah Golden Globe, satu Tony Award, dan dua Academy Award, kategori Aktor Pendukung Terbaik dalam film Glory dan kategori Aktor Terbaik dalam film Training Day.
Dengan eksistensinya tersebut, pihak film The Little Things harus rela mengeluarkan uang sebesar $40 juta, agar sang aktor mau membintangi film yang dirilis pada tahun 2021 lalu.
5. Leonardo DiCaprio
Siapa sih yang gak kenal dengan Leonardo DiCaprio? Yap, aktor ini memang terkenal berkat aktingnya yang menawan di film Titanic. Setelah membintangi film itu, nama Leonardo DiCaprio semakin dikenal di dunia perfilma hollywood.
Alhasil, bayaran yang diterima oleh DiCaprio pun semakin mahal. Gak tanggung-tanggung, Netflix diklaim telah mengeluarkan uang sebesar $30 juta atau setara dengan Rp 420 miliar untuk memboyong aktor tersebut ke dalam film buatannya, yaitu Don’t Look Up.
Baca Juga: 5 Film Ini Habiskan Miliaran Rupiah Untuk Hadirkan Efek CGI Terbaik
Itulah beberapa aktor hollywood dengan bayaran termahal di dunia pada tahun 2022. Ingat ya guys! Upah tersebut bisa berubah sewaktu-waktu, tergantung kesepakatan antara aktor dengan sang produser film.