Jason Momoa kabarnya selangkah lagi akan bergabung ke dalam film live-action Minecraft. Kira-kira peran apa ya, yang akan diambil oleh aktor berwajah garang itu? Ada yang bisa menebak? Hehe.
Joseph Jason Namakaeha Momoa adalah aktor asal Amerika, yang memulai karirnya di dunia akting setelah sukses berperan sebagai Jason Loane pada serial drama Baywatch: Hawaii. Namanya semakin dikenal oleh banyak orang, usai membintangi serial fiksi ilmiah Stargate Atlantis, Game of Thrones, Frontier, dan tentunya Aquaman dalam DC Extended Universe (DCEU) sejak tahun 2016 lalu.
Kini, aktor kelahiran 1 Agustus 1979 itu diproyeksikan ikut berperan dalam film live-action, yang diangkat dari sebuah gim legendaris bernama Minecraft.
Jason Momoa Akan Bintangi Film Live-Action Minecraft?
Dilansir dari Variety, bintang film Aquaman itu dikabarkan sedang dalam tahap proses negosiasi untuk membintangi live-action Warcraft. Menurut laporan lain, aktor berambut gondrong itu hanya tinggal selangkah lagi untuk mencapai kesepakatan dengan pihak film tersebut.
Baca Juga: Ezra Miller Ditangkap Polisi Hawaii Lagi, Gak Ada Kapoknya!
Dibalik layar, sutradara Jared Hess didapuk untuk memimpin produksi film ini. Mojang Studios, yang notabennya adalah developer gim Minecraft dilaporkan bakalan ikut memproduksi filmnya itu, dibantu dengan Lydia Winters dan Vu Bui.
Minecraft sendiri adalah game legendaris yang sudah mengudara sejak tahun 2011 lalu. Di gim ini, kamu dapat membuat dunia 3D sesuai dengan keinginan kamu sendiri, memanfaatkan balok berwarna-warni yang telah disediakan oleh pengembang gim ini, yaitu Markus Persson.
Tahun 2020, gim ini memiliki 100 juta pengguna aktif bulanan. Selang satu tahun, pengguna bulanan itu melesat menjadi 140 juta. Hingga sampai saat ini, Minecraft measih menjadi gim yang paling digemari oleh banyak orang guys.
Proyek pembuatan film Minecraft memang sudah dibicarakan selama bertahun-tahun. Awalnya, pada tahun 2014 silam Mojang Studios pernah menunjuk Shawn Levy untuk menggarap film live actionnya. Namun, tahun 2015 posisi Shawn malah digantikan oleh Rob McElhenney dan film ini dijadwalkan rilis setidaknya pada tahun 2019.
Sayang, sang sutradra memutuskan untuk pergi meninggalkan proyek ini. Alhasil, pembuatan film ini mangkrak dan akhirnya Warner Bros memutuskan untuk menunda pembuatan film ini.
Baca Juga: Wow, Pria Asal Florida Tonton Spider-Man: No Way Home Hingga 292 Kali!
Dan kini, Warner Bros dan Mojang Studios ingin kembali menggarap film tersebut sembari berharap agar proyeknya ini benar-benar terwujud, agar filmnya ini dapat segera ditonton oleh para penggemarnya.