5 fakta menarik serial Stranger Things Season 4 berikut ini wajib banget kamu tau lho guys! Sayang banget nih kalau kamu lewatkan begitu saja, hehe.
Stranger Things Season 4 merupakan serial orisinil terbaru Netflix yang baru saja tayang pada tanggal 27 Mei lalu. Sejak pertama kali dirilis, serial ini langsung menuai banyak apresiasi dari para pengamat film, berkat jalan ceritanya yang menarik serta efek visual yang sangat memanjakan mata para penontonnya.
Namun, dibalik itu semua ternyata serial ini menyimpan beberapa fakta menarik yang jarang orang ketahui lho! Apa saja ya? Penasaran? Simak artikel ini sampai habis ya, untuk menemukan jawabannya.
5 Fakta Menarik Stranger Things Season 4
1. Proses Pembuatan Monster Bernama Vecna
Kreator Stranger Things, Duffer Brother mengaku jika dirinya terinspirasi dari Freddy Krueger, Pinhead, dan Pennywise dalam membuat monster yang ada di serial terbarunya tersebut.
“Kami ingin dia sangat menyeramkan dan merepresentasikan tipe villain yang telah menghantui kami saat masih kecil,” kata Matt Duffer.
Dari ketiga karakter menyeramkan itu, lahirlah sebuah monster baru yang bernama Vecna. Konon, monster ini sangat kuat dan susah dikalahkan lho guys!
2. Menjadi Musim yang Paling ‘Gelap’
Bukan rahasia lagi jika Stranger Things Season 4 hadir dengan jalan cerita yang lebih gelap, daripada 3 musim sebelumnya. Hal ini pun telah dikonfirmasi oleh Noah Schnapp yang memerankan karakter Will Byers.
“Kami selalu mengatakan bahwa Stranger Things semakin besar dan semakin gelap di setiap musimnya, itu adalah hal yang lumrah untuk disampaikan. Namun ketika saya menyaksikan musim terbaru ini, saya ketakutan di beberapa bagian. Musim ini benar-benar lebih gelap dan lebih seram,” ungkap Noah.
Tak ketinggalan, Maya Hawke aka Robin Buckley pun mengatakan hal yang serupa, “Selain lebih gelap, musim ini juga lebih besar dalam hal hubungan dan dinamika. Ada banyak jalan cerita dan detail yang saling berhubungan. Rasanya cakupannya lebih luas,” katanya.
3. Fakta Menarik Stranger Things 4: Latar Belakang yang Digunakan
Yap, Stranger Things Season 4 hadir dengan menggunakan latar waktu 6 bulan setelah pertempuran hebat di Starcourt. Setelah pertempuran itu, Eleven dan teman-temannya memutuskan untuk berpisah untuk menjalani hidupnya masing-masing.
Namun, mereka semua ‘dipaksa’ untuk dapat berkumpul lagi, karena ada satu misi lainnya yang belum diselesaikan. Misi ini diyakini akan jauh lebih menegangkan dan tentunya sulit untuk dipecahkan.
Gaten Matarazzi yang berperan sebagai Dustin Henderson pun memberikan tanggapannya soal latar waktu yang digunakan dalam Stranger Things Season 4.
“Kami memulai masa SMA tanpa kehadiran beberapa teman baik kami. Ini adalah masa transisi bagi kami. Tidak hanya berurusan dengan hal-hal biasa seperti menyesuaikan diri dengan lingkungan baru, namun juga mencoba mengatasi segala sesuatu yang telah terjadi selama enam bulan terakhir,” kata Gaten.
Baca Juga: 3 Alasan Kenapa Kamu Wajib Nonton Stranger Things Season 4
4. Menghadirkan Sederet Wajah Baru
Yap, Duffer Brother memang sengaja menghadirkan beberapa wajah baru di serialnya tersebut, diantaranya adalah Argyle (Eduardo Franco), Jonathan Byers (Charlie Heaton), dan Eddie Munson (Joseph Quinn).
Dengan hadirnya mereka, Stranger Things Season 4 diyakini akan menjadi lebih seru guys!
5. Dibuat Menjadi Dua Bagian
Terakhir, Stranger Things musim ke-4 akan dibuat menjadi dua bagian, yaitu Vol. 1 dan Vol. 2. Konsep ini harus dilakukan karena serial ini memiliki jalan cerita yang sangat padat.
“Episode 7 sama besarnya dengan semua akhir musim yang pernah kami buat, sehingga masuk akal bagi semua orang yang terlibat untuk membagi musim itu di sana. Episode 7 benar-benar berfungsi sebagai akhir dari babak kedua dan kami merasa babak terakhir kami memiliki cukup bahan untuk membuat volume 2,” jelas Duffer Brother.
Baca Juga: 7 Jenis Dinosaurus yang Akan Muncul di Jurassic World: Dominion
Itu dia guys 5 fakta menarik serial Stranger Things Season 4 yang bagian pertamanya sudah dirilis melalui platform Netflix. Untuk bagian keduanya baru akan dirilis pada tanggal 1 Juli 2022 mendatang. So, jangan sampai ketinggalan yaa!