Penunjukan Chris Pratt Sebagai VO Film Mario Bross Dikritik, Produser Pasang Badan!

Penunjukan aktor Chris Pratt sebagai pengisi suara di film Mario Bros baru-baru ini menuai kritik dari para netizen. Mendengar hal tersebut, sang produser pun langsung pasang badan dan membela aktornya.

Christopher Michael Pratt, atau yang kerap disapa Chris Pratt adalah seorang aktor berkebangsaan Amerika Serikat yang mengawali karirnya di dunia seni peran pada tahun 2000 lewat film pendek berjudul Cursed Part 3.

Namanya semakin dikenal setelah mendapatkan nominasi Washington D.C. Area Film Critics Association Award for Best Ensemble, berkat aktingnya sebagai Justin di film Zero Dark Thirty (2012).

Di tahun 2014, Chris Pratt dipercaya oleh Marvel Studios untuk bermain di film Guardians of the Galaxy sebagai Peter Quill alias Star-Lord dan mendapatkan berbagai macam penghargaan atas aksinya di film tersebut.

Karena memiliki suara yang sangat khas, ia pun ditunjuk oleh Chris Meledandri untuk mengisi suara di film Mario Bros. Sayang, penunjukannya ini malah menuai protes keras dari beberapa kalangan movie geek.

Chris Pratt Dikritik Usai Ditunjuk Sebagai Pengisi Suara di Film Mario Bros, Ini Tanggapan Produser!

Kepada Deadline, produser film adaptasi gim Mario Bros yaitu Chris Meledandri menanggapi komentar netizen yang mengkritik keputusannya karena menunjuk Chris Pratt sebagai pengisi suara di filmnya tersebut.

Baca Juga: Akibat Stranger Things 4, Lagu Lawas Kate Bush Viral Lagi!

“Ketika orang mendengar suara aksi Chris Pratt, kritik itu akan menguap,” kata Chris Meledandri.

“Saya tak yakin ini pembelaan paling cerdas, tapi sebagai orang yang memiliki budaya Italia-Amerika, saya merasa saya bisa membuat keputusan tanpa khawatir soal menyinggung orang Italia atau Italia-Amerika. Saya pikir kami akan baik-baik saja,” lanjut Meledandri.

Chris Pratt Mario Bros
Photo: Screen Rant

Diketahui, alasan netizen mengkritik penunjukan Chris Pratt sebagai pengisi suara di film Mario Bros adalah karena karakter yang akan ia mainkan berasal dari Italia, sementara Chris Pratt berasal dari Amerika Serikat. Beberapa orang pun mengklaim jika hal tersebut sudah menyinggung perasaan orang Italia asli.

Mereka berharap agar Chris Meledandri menunjuk aktor yang memang orang Italia atau ada keturunan Italia untuk memerankan karakter Mario Bros, agar ada keselarasan antara pengisi suara dengan latar belakang karakter yang dimainkan.

Baca Juga: Lea Seydoux Akan Bintangi Dune Part Two, Ini Perannya!

Selain Chris Pratt, film ini juga turut menampilkan Anya Taylor-Joy sebagai Princess Peach, Charlie Day sebagai Luigi, Jack Black sebagai Bowser, dan Keegan-Michael Key sebagai Toad.

Artikel Terbaru