Netflix baru saja membagikan update terbaru dari pembuatan serial live-action One Piece. Beberapa set yang akan digunakan di serial itu pun diperlihatkan, yang semakin membuat para fans tidak sabar untuk menyaksikannya.
Seperti yang sudah sama-sama kita tau, Netflix dan Steve Maeda sedang bekerja sama dalam menggarap serial live-action One Piece. Kerja sama ini pun disambut gembira oleh para penggemar setia One Piece.
Untuk membagikan animo masyarakat terhadap serial ini, Netflix pun membagikan keseruan dibalik pembuatan live-action One Piece. Untuk lebih detailnya, kamu bisa baca artikel ini sampai selesai yaa!
Update Terbaru Pembuatan Serial Live-Action One Piece Dibagikan Oleh Netflix
Baru-baru ini, akun Twitter @onepiecenetflix memposting sebuah video singkat yang menunjukan behind the scene dari pembuatan serial live-action Netflix. Di video tersebut, terlihat Inaki Godoy bersama Steve Maeda dan Matt Owens.
Baca Juga: Serial Terbaru Marvel Berjudul I Am Groot Tayang Bulan Agustus di Disney+
Prepare to set sail with Luffy and his “Straw Hat Pirates” on their quest for the worlds greatest treasure, the mysterious One Piece, in this behind-the-scenes video from the live-action remake of the biggest manga series of all time. pic.twitter.com/o4vQsX7OHF
— ONE PIECE(ワンピース) Netflix (@onepiecenetflix) June 6, 2022
“Seperti yang kamu lihat, kita berada di Afrika Selatan untuk menghidupkan One Piece ke dunia nyata,” kata Inaki Godoy dalam video tersebut.
“Kami ingin menunjukkan kepadamu set dari film live action One Piece yang sangat besar ini. Sebagai penggemar manga, saya sangat senang memperlihatkan dunia ciptaan Oda dari manga ke nyata,” sambung Steve Maeda.
Kemudian, video tersebut menunjukan bagaimana concept art yang akan mereka gunakan untuk membangun Miss Love Duck, Going Merry, dan Baratie. Tak ketinggalan, Netflix juga memperlihatkan proses pembangunan Baratie di Afrika Selatan.
Matt Owens, selaku showrunner live-action One Piece mengatakan jika ada banyak sekali drama saat pembangunan Baratie sedang berlangsung.
“Banyak drama yang terjadi di sana, ada banyak aksi yang terjadi di sana. Sehingga, kami harus membuatnya dengan benar,” papar Matt Owens.
Baca Juga: 20 Hari Penayangan, The Roundup Berhasil Tembus 9 Juta Penonton
Sejauh ini belum ada kabar lebih lanjut kapan serial ini akan dirilis, karena produksi serial live-action One Piece akan memakan waktu yang cukup lama, karena mereka harus membangun set semirip mungkin dengan versi komiknya. So, harap bersabar yaa guys!